SELAMAT DATANG, SUGENG RAWUH, WILUJENG SUMPING, WELCOME

Blog ini dibuat dengan berdasar keingintahuan dan minat terhadap perkembangan IT. Bila masih banyak kekurangannya mohon dimaafkan dan bila berkenan dapat memberikan masukan guna perbaikan kedepannya. Bimbingan dari sesama blogger sangat saya nantikan... trims.

Selasa, 30 Desember 2014

6 Temuan Paling Mengejutkan Seputar Seks

Segala hal yang menyangkut urusan seks selalu mengusik rasa ingin tahu, tak terkecuali bagi para ilmuwan. Berbagai penelitian dilakukan untuk mengungkap rahasia di balik perilaku yang menjamin kelangsungan reproduksi tersebut.

Banyak hal telah diteliti sepanjang tahun 2014, mulai dari hubungan antara seks hingga risiko serangan jantung, hingga yang jarang terlintas di pikiran seperti hubungan wajah tampan dengan kualitas sperma. Sebagian di antaranya menghasilkan kesimpulan yang tidak terbayangkan sebelumnya.

1. Bakat selingkuh diturunkan secara genetis

Sebuah penelitian dilakukan para 7.300 pasangan kembar berusia 18 tahun hingga 49 tahun. Dari seluruh responden yang diteliti, 9,8 responden pria dan 6,4 persen responden wanita mengaku punya dua atau lebih pasangan seks dalam kurun waktu 12 tahun selama penelitian berlangsung.

Dari kemiripan genetik yang dimiliki pasangan kembar, terungkap bahwa responden yang punya kecenderungan untuk tidak setia dengan satu pasangan saja punya penanda gentik yang sama. Kesimpulannya, bakat untuk selingkuh ada di gen dan kemungkinan besar diturunkan dari orang tua.

2. Wajah tampan dan pengaruhnya pada sperma

Penelitian di Journal of Evolutionary Biology menyebut bahwa wajah pria merupakan salah satu pertimbangan bagi wanita untuk menentukan pasangan. Namun jika dikaitkan dengan kualitas sperma, sebaiknya jangan tertipu dengan wajah tampan. Penelitian tersebut mengungkap bahwa pria dengan wajah menawan justru mempunyai sperma dengan kualitas cenderung rendah.

3. Hormon seks dan risiko serangan jantung

Bagi yang mempunyai riwayat penyakit jantung, risiko serangan jantung memang bisa meningkat saat melakukan aktivitas seksual yang melelahkan. Namun sebuah penleitian di jurnal Heart Rhythm mengungkap hubungan lain di antara keduanya.

Menurut para ilmuwan, risiko serangan jantung mendadak juga berkaitkan dengan hormon seks baik pada pria maupun wanita. Pada pria, kadar hormon testosteron yang tinggi bisa melindungi seseoran dari risiko serangan jantung. Sedangkan pada wanita, kadar esterogen yang terlalu tinggi justru berhubungan dengan peningkatan risiko serangan jantung.

4. Kurang tidur dan susah ereksi
Kurang tidur berhubungan dengan berbagai masalah seksual pada pria, salah satunya disfungsi ereksi. Hal ini diungkap oleh seorang ilmuwan, Kevin Billups, MD, dari University of Minnesota, Minneapolis. Selain kurang tidur, risiko disfungsi ereksi juga meningkat karena kebiasaan merokok, konsumsi alkohol yang berlebihan, dan kegemukan.

5. Posisi bercinta untuk nyeri punggung

Nyeri punggung bisa mengurangi kualitas bercinta, sebab pasangan tidak leluasa berganti-ganti gaya. Salah posisi bisa menghadirkan malapetaka dalam bentuk kekambuhan penyakit tersebut.

Sebuah penelitian dilakukan oleh Natalie Sidorkewicz dari University of Waterloo, dan hasilnya doggie style dan missionary paling dianjurkan untuk mencegah nyeri pinggung. Sebaliknya, posisi spooning atau menyamping sebaiknya dihindari jika punya masalah nyeri punggung.

6. Salah duduk jadi malas bercinta

Sammy Margo dari Chartered Society of Physiotherapists meneliti hubungan antara posisi duduk dengan gairah bercinta. Menurut penelitian yang dilakukannya, kebiasaan duduk dengan posisi 'malas' yakni bersandar dan agak melorot bisa menekan perut, sehingga suplai nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh berkurang. Dampaknya, seseorang cenderung merasa letih, lesu, dan di atas ranjang jadi kurang bergairah.

http://health.detik.com/artikelpilihan/read/2014/12/29/161040/2789281/1390/7/6-temuan-paling-mengejutkan-seputar-seks#kanan


6 Cara Simpel dan Unik Agar Tubuh Langsing

Untuk bisa menurunkan berat badan, sebagian besar orang akan mencoba untuk diet ketat dan olahraga dengan intensitas yang cukup tinggi. Padahal beberapa kebiasaan simpel juga bisa membantu proses penurunan berat badan lho. Tak percaya?

Dari berbagai kisah Diet Experience yang telah dikirimkan para pembaca detikHealth sepanjang tahun 2014, berikut telah dirangkum beberapa kebiasaan unik dan simpel untuk membantu menurunkan berat badan, seperti ditulis pada Senin (29/12/2014):

1. Makan di piring kecil

Brian Wansink, psikolog dan penulis 'Mindless Eating: Why We Eat More Than We Think', mengungkapkan bahwa piring dan mangkuk ukuran besar membuat Anda lebih mudah gemuk karena secara tak sadar Anda akan mengisi makanan sesuai ukuran wadahnya. Dalam penelitiannya, Wansink menyatakan bahwa Anda makan sekitar 22 persen lebih banyak bila menggunakan piring berdiameter 30 cm, dibandingkan piring berdiameter 25 cm.

Nah, trik inilah yang diterapkan oleh Haslinda Haryanto (20). Membiasakan diri makan di piring kecil, bobotnya berhasil turun 8 kg dari semula 53 kg berhasil turun menjadi 45 kg dalam waktu dua bulan.

2. Pilih asupan rebusan

Penting untuk selalu memilih jenis pengolahan yang sehat jika Anda memang ingin menurunkan berat badan. Salah satunya adalah dengan memilih asupan rebusan dan menghindari gorengan.

"Camilan manis, gorengan atau makanan tak sehat lainnya akan selalu 'menggoda' Anda di jeda waktu makan. Oleh sebab itu jangan membeli makanan-makanan tersebut saat sedang belanja bulanan," pesan nutrisionis sekaligus penulis dari 'The Virgin Diet', J.J Virgin.

Cara ini pula yang dipilih Erwin Setiawan (37) untuk bisa menurunkan berat badannya. "Saya pun mulai mengatur pola makan dan menghindari semua jenis makanan gorengan serta bersantan. Sejak saat itu, saya hanya mengonsumsi makanan yang diolah dengan cara direbus, dikukus, atau kadang-kadang dibakar. Saya juga melakukan olahraga sepekan 2 kali, masing-masing selama 2-3 jam," tutur Erwin.

Dengan trik ini, berat badan Erwin berhasil turun sebanyak 23 kg lho!

3. Masak tanpa garam

Sebagai salah satu bumbu pelengkap, garam dibubuhkan pada hampir semua masakan, mulai dari tumis sayur, gorengan, keripik, hingga berbagai jenis camilan. Meski membuat makanan terasa lebih lezat, asupan garam sebaiknya dikurangi sebab kelebihan asupan garam akan membuat seseorang rentan mengalami obesitas.

Penelitian terbaru menunjukkan bahwa remaja yang memiliki diet tinggi garam cenderung berbobot lebih berat dan memiliki lebih banyak lemak tubuh dibanding dengan remaja yang sedikit mengonsumsi garam.

Nah, rupanya Herlan Virgiawan El Lobo (21) juga sadar betul akan hal ini. Terbiasa masak sendiri dengan sedikit garam atau bahkan tidak sama sekali, bobotnya pun berhasil turun 48 kg dalam 7 bulan.

"Saya menerapkan diet dengan makan 6-8 kali sehari dan semua makanan yang saya makan untuk sehari saya masak sendiri. Setiap kali masak, saya hanya menggunakan gula rendah kalori, sedikit atau bahkan tidak menggunakan garam sama sekali, dan menggunakan olive oil," ungkapnya.

4. Sikat gigi usai makan malam

Menyikat gigi memang dianjurkan untuk dilakukan dua kali sehari, namun masih banyak yang keliru dalam memilih waktu untuk melakukannya.

"Memang kalau dilihat dari Riskesdas, Jakarta itu paling tinggi tingkat kesadaran sikat gigi 2 kali seharinya. Tapi waktunya kurang tepat. Banyak yang berpikir waktu yang tepat itu saat mandi. Padahal seharusnya sekali sesudah makan pagi dan sebelum tidur," ungkap Dekan FKG UI, Dr drg Yosi Kusuma Eriwati, MSi.

Mohamad Ifan Marosa (37) kemudian mencoba menerapkan cara ini untuk bisa menurunkan berat badan. Ia membiasakan diri untuk menyikat gigi segera setelah makan malam. "Dengan begitu, saya akan diingatkan bahwa waktu makan sudah habis," ujarnya.

5. Minum air putih

Jangan remehkan kemampuan minum air putih untuk menyehatkan dan menyukseskan program penurunan berat badan Anda. Saadillah Pulungan (18), berhasil membuktikannya. Bobotnya yang semula 135 kg berhasil turun menjadi 72 kg dalam waktu 5 bulan saja.

Saadillah sadar harus bisa membedakan antara rasa lapar yang benar-benar lapar dan sekadar haus. Seringkali kurang minum air putih juga menimbulkan efek yang mirip seperti lapar, inilah yang kadang salah diartikan oleh kebanyakan orang.

"Saya biasa minum air putih 2-3 gelas jika saya lapar, setelah itu bila tidak ada rasa lapar berarti saya memang tidak lapar. Begitu pun sebaliknya," ungkap remaja kelahiran 19 Oktober 1995 ini.

6. Lompat-lompat sebelum tidur

Dibandingkan aktivitas fisik lainnya, gerakan naik turun dinilai paling ampuh untuk menekan rasa lapar. Penelitian di Jepang telah membuktikan bahwa permainan masa kecil seperti loncat tali atau lompat berulang ampuh menahan rasa lapar dibanding olahraga lain.

Cara ini rupanya cukup ampuh juga dilakukan untuk menurunkan berat badan, seperti dilakukan oleh Elizabeth Beatrice Maefina Anwar (18). Mengikuti pola makan sehat dan rutin melakukan sedikit aktivitas ringan seperti lari di tempat dan lompat-lompat sebelum tidur, bobotnya berhasil turun dari semula 58 kg menjadi 50 kg.

http://health.detik.com/artikelpilihan/read/2014/12/29/170329/2789329/1410/7/6-cara-simpel-dan-unik-agar-tubuh-langsing-ala-pembaca-detikhealth#kanan

Empat Kebiasaan Tidak Sehat yang Bisa Merusak Otak

Otak yaitu salah satu organ badan yang utama untuk manusia. Otak adalah pusat saraf serta pikiran, dan tempat manusia menaruh ingatan. Bila Anda kerap alami masalah pada ingatan atau alami permasalahan saat memikirkan atau merampungkan pekerjaan yang memerlukan kekuatan otak, sebaiknya waspadalah. Mungkin saja kekuatan otak Anda tengah alami penurunan.

Penurunan kekuatan otak serta ingatan seorang tidak cuma di pengaruhi oleh umur, tetapi juga di pengaruhi oleh rutinitas makan atau makanan yang Anda konsumsi. Rutinitas makan yang buruk serta beberapa jenis makanan yang Anda konsumsi dapat memengaruhi kekuatan otak serta membuat Anda lebih susah melakukan aktivitas yang memerlukan kemampuan otak.

Berikut adalah sebagian rutinitas makan buruk yang baiknya Anda jauhi agar otak terus sehat serta ingatan terus tajam, seperti ditulis oleh Daily Health Post (05/06).

1. Makanan cepat saji
Mengonsumsi makanan cepat saji memanglah lebih gampang serta cepat, rasanya juga enak. Umumnya orang sudah mengetahui bahwa makanan cepat saji tak menyehatkan, tetapi tidak banyak yang tahu bahwa konsumsi makanan cepat saji atau junk food dapat juga turunkan tingkat kecerdasan. Suatu riset mengungkap bahwa anak yang mengonsumsi makanan cepat saji yang kaya lemak serta gula mempunyai tingkat IQ yang lebih rendah di banding anak yang mengkonsumsi makanan buatan rumah yang memiliki nutrisi.

2. Makanan manis
Makanan yang memiliki kandungan terlalu banyak gula serta pemanis mempunyai dampak yang jelek pada reseptor otak. Suatu riset mengungkap bahwa konsumsi terlalu banyak gula dapat merubah langkah kerja dopamin pada otak. Hal ini dapat dapat menyusahkan bila Anda mau turunkan berat tubuh. Salah satu hal yang di pengaruhi oleh dopamin yaitu nafsu makan. Konsumsi banyak gula akan membuat manfaat dopamin terganggu serta mengakibatkan Anda cepat gemuk. Dopamin juga berkaitan dengan kebahagiaan serta mencegah depresi. Dua hal itu memengaruhi kekuatan Anda untuk belajar.

3. Diet rendah karbohidrat
Diet rendah karbohidrat diindikasikan dapat turunkan berat tubuh dengan cepat. Tetapi sesungguhnya type diet ini bukanlah untuk kebanyakan orang. Membatasi mengkonsumsi karbohidrat sampai amat sedikit atau 0 dapat mempengaruhi mood. Riset juga mengungkap bahwa kurang karbohidrat dapat mengakibatkan permasalahan pada mood. Riset lain yang dikerjakan di Tufts University juga temukan bahwa kurang karbohidrat dapat mengakibatkan kerusakan kemampuan otak.

4. Mengunyah permen karet
Banyak riset yang mengungkap bahwa mengunyah permen dapat tingkatkan manfaat mental. Tetapi hal semacam ini masih tetap jadi bahan perbincangan untuk banyak peneliti. Salah satu riset teranyar yang diterbitkan dalam Quarterly Journal of Experimental Psychology menuturkan bahwa mengunyah permen karet dapat memengaruhi kekuatan seseorang mengingat. Peneliti juga merekomendasikan agar orang yang mempunyai permasalahan dengan ingatan baiknya tidak sering mengunyah permen karet.

Itulah beberapa rutinitas makan tidak sehat yang dapat mengakibatkan kerusakan otak. Tidak cuma memengaruhi daya ingat, rutinitas itu juga turunkan kekuatan otak serta mengakibatkan permasalahan pada kesehatan mental dan mood.

http://vijestinews.blogspot.in/2014/12/4-kebiasaan-tidak-sehat-yang-bisa-merusak-otak.html

FAKTA mengenai sinar matahari untuk kesehatan jantung

Jangan kaget jika sinar matahari dapat mempengaruhi kesehatan jantung. Beberapa penelitian memberikan fakta bahwa sinar matahari tidak hanya dadap mencegah serangan jantung tetapi juga dapat mengobatinya. Jika pengobatan medis biasa sudah ditempuh mungkin dengan sinar matahari dapat dimasukkan menjadi alternatif dalam mengatasi serangan jantung.

Fakta yang telah banyak diketahui bahwa sinar matahari mampu mengaktifkan provitamin D yang tersimpan di bawah kulit menjadi vitamin D. Vitamin D mampu meningkatkan kesehatan tulang sekaligus membantu meningkatkan kekebalan tubuh. Dengan adanya vitamin D maka Kalsium akan mudah untuk diserap tubuh
sehingga dapat meanggulangi kekeroposan tulang (osteoporosis).

Fakta yang tidak banyak diketahui adalah bahwa sinar matahari pagi juga baik untuk kesehatan jantung.
Tingginya produksi vitamin D akibat bantuan sinar matahari ditemukan turut membantu otot jantung menyerap kalsium dengan lebih baik. Penyerapan kalsium yang optimal ternyata memberi kebaikan bagi seluruh otot termasuk otot jantung.

Penelitian yang dilakukan oleh Edinburgh University menunjukkan hasil bahwa sinar matahari membantu menurunkan tekanan darah, mengurangi berbagai risiko penyakit, seperti serangan jantung dan stroke, seperti dikutip dari BBC.

Ketika tubuh kekurangan kalsium, secara otomatis tubuh akan mengambilnya dari tulang. Ini berarti otot jantung akan tetap berfungsi dengan baik, tetapi tulang yang menjadi korban. Studi Penelitian menunjukkan bahwa berjemur membantu meningkatkan penyerapan kalsium hingga 40 persen. Saat tubuh kekurangan vitamin D, penyerapan kalsium tubuh hanya berada pada level 10-15 persen. Waktu terbaik yang disarakan untuk berjemur adalah sebelum pukul 10 pagi dan sesudah pukul 16 di saat sinar matahari tidak terlalu menyengat di atas kepala. Untuk menghindari kulit terbakar sinar matahari, gunakan body lotion atau tabir surya yang mengandung SPF.

referensi: halemag.com

http://info-globalshare.blogspot.in/2014/12/fakta-mengenai-sinar-matahari-untuk.html

Jumat, 14 November 2014

Pakai Trik Makan Ini Agar Berat Badan Cepat Turun

Jakarta - Berat badan belum juga turun padahal sudah berdiet ketat? Godaan ngemil dan makan berlebihan merupakan tantangan saat berdiet. Sebenarnya Anda bisa menyiasati dengan trik makan agar berat badan turun tanpa disiksa lapar.

Tak perlu drastis mengurangi porsi makan. Trik makan berikut ini bisa diterapkan dengan santai tetapi hasilnya lebih memuaskan.

1. Mangkuk lebih kecil

Kebanyakan orang menghabiskan makanan 17 persen lebih banyak di mangkuk three quart (diameter sekitar 24,5 cm) dibandingkan dari mangkuk two quart (21 cm). Dengan menyajikan makanan dalam mangkuk besar, secara tidak sadar otak akan menganggap itu normal dan asupan makanan menjadi berlebih.

Minggu, 19 Oktober 2014

Putus Cinta Juga Ada Untungnya, Apa Saja?

Jakarta - Sebagian orang merasa putus cinta adalah akhir dari segalanya. Beberapa orang mengatasinya dengan memanjakan diri dalam alunan lagu melankolis ataupun menangisi diri sendiri. Tak jarang pula ada yang sampai menyiksa tubuh sendiri sebagai pelampiasan kesedihan. Dibanding harus menghabiskan waktu untuk bergalau ria, kenapa tidak mencari sisi positif dari segala hal. Putus cinta juga dapat membuka peluang baru untuk menjadi pribadi yang lebih baik. Lantas, apa saja keuntungan dari putus cinta lainnya?

1. Lebih Bersyukur
Anda akan merasa lebih lega karena dia tidak akan lagi menyakiti Anda. Sakit hati karena dia sering selingkuh atau orang yang sangat egois, nantinya akan membuat Anda merasa bersyukur bisa keluar dari hubungan buruk tersebut.

2. Anda Tidak Perlu Lagi Mentolerir Kebiasaan Buruknya
Dia mudah marah, egois, terlalu cemburuan atau apapun sikap jeleknya, Anda tidak perlu lagi menghadapi keburukannya. Anda tidak perlu lagi 'makan hati' karena harus mentolerir segala perbuatannya. Bukankah lebih bahagia bila menjalani hidup tanpa harus memikirkan perasaan orang lain sepanjang waktu. Padahal orang yang diperjuangkan tidak memikirkan Anda begitu besarnya.

3. Lebih Dewasa
Setelah bertahun-tahun terjebak dalam hubungan yang salah, putus cinta akan membuat Anda jadi orang yang berbeda. Setelah putus, Anda akan kembali mencari jati diri Anda yang sempat hilang dan semakin lama tahu apa yang sebetulnya Anda cari, termasuk tipikal pria yang Anda inginkan.

4. Bebas Melakukan Hal yang Ingin Dilakukan
Putus cinta dapat mengembalikan kehidupan Anda yang bebas dulu. Mungkin saat masih pacaran, Anda perlu menjaga perasaannya untuk tidak bermain dengan teman-teman pria atau komunitas tertentu. Namun sekarang tak ada yang menghalangi untuk dapat melakukan apa yang Anda sukai dan inginkan dari dulu. Bermain dengan teman sampai malam, berlibur atau flirting dengan pria lain. Anda memperolah kebebasan untuk menikmati dunia Anda lagi.

5. Bangun Pikiran Positif
Perubahan pasti terjadi dalam hidup Anda, dari yang selalu memberi kabar kini menjadi kosong. Namun putus cinta bukan akhir dari segalanya. Banyak hal positif yang bisa Anda lakukan untuk melampiaskan kesedihan dibanding harus sendirian di kamar dan mengasihani nasib. Pergi bersama teman-teman Anda dan bangun pikiran positif sehingga aura pun lebih terpancar.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/18/154620/2722763/852/putus-cinta-juga-ada-untungnya-apa-saja?w991100most

Jumat, 17 Oktober 2014

Pria Perlu Tahu, Rahasia Seks yang Bisa Puaskan Wanita dalam Bercinta

Jakarta - Cara pandang pria dan wanita terhadap seks umumnya berbeda. Jika pria cenderung fokus untuk memuaskan pasangan dan dirinya sendiri saat bercinta, maka wanita lebih melihat seks dalam lingkup yang lebih luas. Sementara pria lebih mengutamakan akhir dari sesi bercinta (klimaks atau orgasme), wanita lebih menikmati prosesnya.

Bagi wanita, seks merupakan bagian dari kehidupannya secara keseluruhan. Bagaimana ia merasa disayangi, dicintai dan dihargai pasangannya lewat hubungan intim. Itulah sebabnya kenapa sebagian wanita sulit mencapai orgasme atau merasa kurang puas dengan kehidupan seksnya hanya karena hal-hal yang mungkin terdengar sepele. Sebab untuk soal hubungan intim, wanita umumnya lebih sensitif ketimbang pria. Maka dari itu, pria perlu tahu apa saja yang dianggap penting atau bisa memuaskan wanita dalam kehidupan seksnya.

1. Mengobrol dengan Pasangan Bisa Jadi Aphrodisiac Bagi Wanita
Bukan menonton film dewasa atau membaca novel erotis yang paling efektif membangkitkan gairah bercinta wanita. Tapi mengobrol secara intens dengan pasangan. Bagi wanita bisa bicara dari hati ke hati dan merasa dicintai adalah hal yang paling penting dari segalanya. Obrolan yang berkualitas saat jalan bersama atau duduk bareng di sofa bisa menjadi aphrodisiac yang hebat. Apa yang bisa dilakukan pria saat mengobrol? Pria bisa mengatakan pada istrinya betapa dia mencintai pasangan hidupnya, sehingga wanita jadi lebih percaya diri dan menikmati ketika bercinta.

2. Wanita Butuh Pria dengan Perasaan yang Lebih Sensitif
Bagi pasangan yang sudah lama menikah, terkadang jadi hal yang normal ketika wanita merasa bahwa pasangannya tidak lagi tertarik padanya. Pemikiran yang belum tentu benar ini membuat kebanyakan wanita tidak percaya diri dan hanya berani bercinta saat lampu dimatikan. Suami yang perhatian, biasanya akan merasakan kecemasan sang istri. Apa yang bisa dilakukan suami untuk meningkatkan kepercayaan dirinya? Cukup katakan kalau dia mencintai sang wanita apa adanya, dan tidak perlu khawatir dirinya sudah tak menarik lagi karena sang istri pasti akan selalu cantik di matanya sampai kapanpun.

3. Seks Bagian dari Kehidupan Wanita, Bukan Hanya Kebutuhan Biologis
Pria umumnya hanya melihat seks sebagai pemuas kebutuhan biologis, cara untuk mendapatkan keturunan dan ekspresi rasa cinta kepada pasangannya. Tapi bagi wanita, seks adalah bagian penting dari kehidupannya. Itu sebabnya wanita butuh mood yang baik dan lebih mementingkan proses daripada orgasme untuk mendapatkan seks yang memuaskan. Bagaimana pria memperlakukannya di tempat tidur dan keseharian, sangat berpengaruh pada pengalaman seksknya. Bahasa kasar, suara yang membentak atau kritikan bisa membuat wanita sulit untuk mendapatkan keintiman secara emosional saat bercinta.

4. Orgasme Bukan Tujuan Akhir, Tapi Proses
Banyak pria berpikir, baru bisa memuaskan pasangannya kalau sudah meraih orgasme. Bisa mencapai klimaks saat bercinta memang hal yang menyenangkan, tapi tidak selalu menjadi penting. Sebagian besar wanita merasakan tekanan dari pasangan bahkan dirinya sendiri untuk mencapai orgasme. Tapi kadang wanita lebih suka menikmati keintiman saat foreplay.

5. Wanita Perlu Bersenang-senang Saat Bercinta
Umumnya pria melihat seks sebagai sesuatu yang serius. Jalan untuk memiliki anak, kepuasan biologis dan batin, dan sebagainya. Itu menyebabkan mereka lupa untuk tertawa dan bersikap romantis. Padahal, seks tidak harus selalu dianggap serius. Padahal bersenang-senang saat bercinta juga perlu. Melakukan obrolan nakal, menggoda pasangan atau menyelipkan humor juga penting agar suasana intim jadi lebih menyenangkan.

6. Kontak Fisik yang Paling Berarti Bagi Wanita
Wanita menyukai romantisme, pelukan, berpegangan tangan dan berciuman dengan pasangannya. Tapi banyak dari mereka yang mengeluh kalau prianya jarang melakukan ini kecuali saat foreplay. Padahal, hal-hal non seksual juga diidamkan wanita agar hubungan emosional semakin dekat. Untuk itu, wanita sebaiknya menunjukkan pada pasangannya kenikmatan dari sentuhan. Bisa dengan memijat punggung, membelai rambut atau wajah, mengecup dahi atau memeluk dari belakang. Begitu tahu nikmatnya bersentuhan, pria pun akan melakukannya pada Anda dengan sendirinya.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/02/190236/2708261/227/pria-perlu-tahu-rahasia-seks-yang-bisa-puaskan-wanita-dalam-bercinta

Puting Bukan Area Paling Sensitif dan 4 Fakta Lain Soal Payudara

Jakarta - Payudara menjadi bagian tubuh wanita yang paling menarik untuk pria. Saat bercinta, payudara pun menjadi area yang paling sering distimulasi oleh pria sehingga libido mereka semakin meningkat. Mengingat payudara wanita begitu disukai oleh pria, sudahkah para pria tahu sejumlah fakta mengenai bagian tubuh tersebut?

Berikut ini lima fakta mengenai payudara yang bisa jadi belum diketahui para suami seperti dirangkum dari berbagai sumber:

1. Puting Bukan yang Paling Sensitif
Sebagian besar pria hanya fokus pada area puting saja saat memberikan wanita stimulasi di area payudara. Faktanya ada bagian payudara lain yang lebih bisa membuat wanita orgasme saat bercinta jika distimulasi. Menurut pakar seks Debbie Herbenick, Ph.D., puting justru bagian yang paling kurang sensitif saat disentuh.

Dalam riset yang dilakukan terhadap 150 wanita, area payudara yang paling sensitif adalah 1/4 bagian atas payudara. Jika payudara diibaratkan seperti jam, dan puting adalah bagian tengahnya, yang paling sensitif adalah di area antara pukul 10.00 dan 02.00. Urutan kedua bagian paling sensitif dari payudara adalah areola, bagian gelap yang mengelilingi puting. Oleh karena itulah Debby menyarankan agar para pria tidak hanya fokus pada stimulasi puting.

2. Orgasme Payudara
Penelitian yang dimuat dalam Journal of Sexual Medicine, Volume 8, mengungkapkan stimulasi puting bisa mengaktifkan wilayah di otak, sama seperti jika stimulasi dilakukan melalui vagina. Dalam penelitian tersebut responden wanita diminta berbaring di atas mesin fMRI. Mereka kemudian diminta melakukan stimulasi sendiri secara bergantian di klitoris, vagina, serviks dan puting selama 30 detik. Setelah diteliti ditemukan, stimulasi puting mengaktifkan area di otak yang dikenal sebagai sensor genital. Aktivasi ini sama efektifnya seperti ketika stimulasi dilakukan di klitoris, vagina dan serviks.

3. Ukuran Payudara Bisa Berubah
Data dari National Institute of Health mengungkapkan, payudara wanita bisa berubah ukurannya ketika memasuki masa haid atau datang bulan. Hal itu terjadi karena adanya peningkatan hormon progesteron dan prolaktin sekitar seminggu atau dua minggu sebelum haid. Peningkatan hormon tersebut membuat payudara bisa menampung lebih banyak air dan jaringan payudaranya serta kelenjar susu lebih berkembang. Perubahan itu pun menyebabkan ukuran payudara berubah. Pada beberapa wanita, payudara mereka bisa membesar lebih dari ukuran cup bra yang biasa mereka pakai.

Saat haid ini pria perlu lebih berhati-hati jika menstimulasi payudara istri. Stimulasi payudara yang biasanya bisa menambah libido, bisa terasa sebaliknya, menyakitkan dan tidak menyenangkan, demikian penjelasan dari Leah Millheiser, dokter di Stanford School of Medicine.

4. Payudara Kiri dan Kanan Bisa Berbeda Ukuran
Penulis 'Do Gentlemen Really Prefer Blondes: Bodies, Behavior, and Brains -- The Science Behind Love, Sex, and Attraction', Jenna Pincot mengungkapkan dalam bukunya, sangat normal jika seorang wanita merasa payudara kiri dan kanannya berbeda ukuran. Ada 65% wanita yang mengatakan payudara kiri mereka cenderung lebih besar dari sebelah kanan. Kenapa hal itu terjadi? Belum ada penyebab pastinya. Diduga hal itu karena immune hypersensitivity, yang lebih tinggi di sisi kiri tubuh sehingga berdampak pada hormon dan menentukan ukuran serta bentuk payudara.

5. Warna Puting Bisa Berubah
Kehamilan bisa membuat pigmen puting jadi lebih gelap. Dalam keadaan hamil, puting biasanya akan menjadi lebih gelap. Hal ini disebabkan berubahnya fungsi puting menjadi sumber ASI (Air Susu Ibu) bagi sang bayi. Menghitamnya puting bisa membuat bayi mengenali sumber ASI-nya. Sekali wanita menyusui, puting akan menjadi lebih gelap selamanya.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/07/191835/2712422/227/puting-bukan-area-paling-sensitif-dan-4-fakta-lain-soal-payudara

Amankah Bercinta Saat Kehamilan Berusia Kurang dari 3 Bulan?

Jakarta - Saat hamil anak pertama, perasaan sukacita pun menyelimuti pasangan. Di balik rasa bahagia itu terkadang muncul juga rasa was-was akan berbagai hal, salah satunya aktivitas seks. Wanita yang kehamilannya masih muda yaitu usia 1-3 bulan, khawatir seks bisa membahayakan janin. Apakah memang benar demikian?

Dokter kandungan di Montefiore Medical Center, New York, Monica Foreman, menjelaskan saat kehamilan memasuki trimester pertama banyak wanita mengeluhkan tidak ada gairah untuk bercinta. "Keluhan ini terjadi karena pada masa tersebut wanita merasa mudah lelah dan sering mual," ujarnya seperti dikutip Web MD.

Namun tidak semua wanita merasakan hal tersebut. Perubahan hormon yang terjadi saat hamil bisa juga menyebabkan wanita menjadi lebih bergairah. Sehingga wanita yang mengalami ini gairah bercintanya tetap sama seperti sebelum hamil atau malah bertambah besar.

Bagaimana jika gairah bercinta benar-benar hilang saat Anda hamil muda? Monica menyarankan luangkan waktu untuk melakukan aktivitas yang berhubungan dengan keintiman. Intim tidak selalu harus bercinta. Perasaan cinta dan kasih sayang bisa diekspresikan dengan banyak cara seperti berciuman dan berpelukan. Coba nikmati waktu berduan dengan berjalan-jalan, candle light dinner atau memijat punggung satu sama lain.

Kehilangan gairah bercinta ini sebenarnya juga bukan hanya terjadi pada wanita. Para suami pun bisa merasakannya. Kekhawatiran akan menyakiti bayi atau menyebabkan keguguran dapat membuat pria takut untuk berhubungan seks dengan pasangannya.

Apakah memang benar seks di trimester pertama bisa menyebabkan keguguran? Selama Anda tidak mengalami komplikasi, seks seharusnya bukan hal yang berisiko untuk dilakukan. Yang perlu Anda pahami, janin dilindungi selaput ketuban yang berisi cairan amnion dan plasenta serta otot rahim yang kuat. Sehingga ketika bercinta, hubungan seks tersebut tidak akan menggangu janin.

Tentu saja tidak semua wanita hamil bisa bercinta dengan aman. Ada kondisi-kondisi kehamilan tertentu yang bisa membuat seks menjadi terlarang untuk dilakukan. Seperti dipaparkan Baby Centre, biasanya dokter akan melarang pasangan untuk bercinta jika Anda:

1. Menderita plasenta previa (plasenta terletak di dekat atau di atas leher rahim)
2. Berisiko keguguran
3. Pendarahan vagina yang tidak diketahui penyebabnya.
4. Sering kram perut.
5. Plasenta menutupi sebagian leher rahim
6. Bermasalah pada rahim.
7. Membran amnion (selaput ketuban) pecah.

Masih ada kondisi-kondisi lainnya yang biasanya akan disarankan dokter kandungan Anda untuk berhenti bercinta. Misalnya saja jika Anda punya sejarah melahirkan spontan pada kehamilan sebelumnya. Ketika hal itu terjadi, biasanya Anda akan disarankan untuk tidak berhubungan seks dulu di trimester kedua atau ketiga hingga minggu ke-37.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/11/162157/2716208/227/amankah-bercinta-saat-kehamilan-berusia-kurang-dari-3-bulan

6 Makanan Sehat Pembangkit Gairah Seks

Jakarta - Saat gairah seks menurun atau libido tak lagi setinggi dulu, pasangan biasanya akan melakukan sejumlah cara untuk mengembalikan keintiman. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan aphrodisiac. Aphrodisiac atau zat perangsang bermanfaat menstimulasi gairah seks dan dipercaya terkandung dalam makanan tertentu.

Beberapa jenis makanan memang memiliki nutrisi yang bisa meningkatkan gairah seks sekaligus membuat aktivitas bercinta bertahan lebih lama. Namun yang berperan paling penting sebenarnya adalah apa yang ada dalam pikiran Anda. Psikolog Dr David Benton dari University of Wales mengatakan, dengan membayangkan bagaimana makanan aphrodisiac bisa bangkitkan gairah seks saja, sudah cukup untuk menimbulkan reaksi kimia pada otak yang membuat Anda terangsang secara emosional.

"Jika Anda percaya kalau tiram atau cokelat bisa membuat jantung berdegup kencang dan hasrat seks muncul, maka itu bisa saja benar-benar terjadi," ujar David, seperti dikutip dari Daily Mail. Ini beberapa makanan yang telah lama dipercaya sebagai aphrodisiac dan alasannya, yang dirangkum Wolipop dari berbagai sumber.

1. Makanan Laut
Beberapa jenis makanan laut dipercaya sebagai aphrodisiac yang ampun. Tiram misalnya, kaya akan kandungan zinc, jenis mineral yang diperlukan tubuh untuk memproduksi sperma secara optimal, sekaligus menjaga organ-organ reproduksi agar berfungsi dengan semestinya.

2. Bubur Oatmeal
Oatmeal serta bijirin gandum lainnya memiliki kandungan bernama avena sativa, yang dipercaya bisa meningkatkan kembali libido yang hilang. Avena sativa juga bisa didapatkan dalam bentuk suplemen, yang umumnya dikemas dalam pil atau kapsul.

3. Ginseng
Sudah sejak lama ginseng dipercaya bisa meningkatkan stamina seks pada pria. Tanaman akar-akaran ini juga dipercaya sebagai penyegar tubuh dan menurut catata pengobatan kuno, ginseng bisa membantu pria lebih kuat saat bercinta.

4. Maca
Tumbuhan ini banyak ditemukan di pegunungan di Peru. Seperti dikutip dari CNN, saat dilakukan riset pada hewan ditemukan kalau tumbuhan ini terbukti bisa meningkatkan gairah. Masyarakat sekitar Peru menggunakan maca sebagai aphrodisiac alami. Maca pun dipercaya sebagai obat herbal alami yang mampu meningkatkan libido wanita, juga mencegah disfungsi ereksi serta impotensi pada pria.

5. Ginkgo Biloba
Suplemen yang mengandung ginkgo biloba membantu melancarkan aliran darah ke otak dan organ seksual. Suplemen makanan dengan choline dan vitamin B5 juga bisa meningkatkan acetylcholine, neurotransmitter yang mengirimkan rangsangan dari otak ke area genital.

6. Semangka
Buah manis, segar dan banyak air ini mengandung citruline. Dilansir dari Livestrong, zat ini kerap disebut-sebut sebagai 'viagra alami' karena bisa meningkatkan jumlah nitric acid dalam tubuh. Nitric acid membantu mengantarkan oksigen lebih lancar ke darah, meningkatkan aliran darah dan stamina seksual.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/14/173655/2718654/227/6-makanan-sehat-pembangkit-gairah-seks

5 Alasan Pasangan Berhenti Bercinta dan Cara Mengatasinya

Jakarta - Seks, aktivitas yang di awal pernikahan begitu menggebu-gebu dilakukan, seiring berjalannya waktu dan usia bisa berkurang frekuensinya. Malah ada pasangan yang tak lagi berhubungan seks dan hal itu bisa terjadi hingga berbulan-bulan. Berikut ini lima penyebab umum pasangan berhenti bercinta dan cara mengatasinya:

1. Sakit atau Tidak Nyaman
"Pria maupun wanita bisa merasakan rasa sakit atau nyeri pada tubuh seiring pertambahan usia dan ini bisa mempengaruhi seksualitas," ujar pendiri Pure Romance, yang menyajikan informasi seputar kesehatan seksual wanita, Patty Brisben.

Untuk mengatasi ketidaknyamanan atau rasa nyeri ini, Patty menyarankan pasangan mendefinisikan lagi makna dari seks. "Menjadi intim bukan berarti harus bercinta dengan konsep yang tradisional," katanya. Cara lain yang bisa dilakukan bisa dengan saling memberikan sentuhan, pijatan atau masturbasi, sesuai kenyamanan masing-masing pasangan.

Sedangkan Dr. Janice Epp dari Institute of Advanced Study of Human Sexuality menyarankan pasangan untuk mencoba posisi baru yang lebih membuat mereka nyaman atau terhindar dari nyeri. "Posisi berdampingan misalnya bisa mengurangi ketegangan di otot," ujar Dr. Epp.

2. Kurang Tidur
National Sleep Foundation di Amerika Serikat merekomendasikan waktu tidur yang ideal di malam hari adalah 7-8 jam. Kenyataannya, waktu tidur 7-8 jam itu tak selalu bisa terpenuhi. Pekerjaan, anak-anak, stres dan hal-hal lainnya bisa menjadi penyebab Anda atau pasangan kurang tidur. Jika tubuh sudah terlalu lelah, seks pastinya menjadi hal terakhir yang ada di pikiran

Solusi untuk mengatasi masalah ini, Dr. Epp menyarankan pasangan untuk melakukan kencan seks. "Rencanakan kencan seks di waktu yang pasangan bisa dan dirasa pada waktu itu Anda dan pasangan memiliki energi yang cukup (tidak kurang tidur-red)," ujarnya seperti dikutip Huffington Post.

Dr. Epp mengatakan jangan terlalu mengikuti anggapan bahwa seks seharusnya dilakukan spontan. Kenyataannya manusia selalu merencanakan banyak hal dalam hidup mereka. Jadi kenapa seks ini tidak menjadi hal yang juga direncanakan.

3. Menopause
Rendahnya libido dan vagina yang kering menjadi efek samping dari menopause yang tidak menyenangkan. Ketika hal ini terjadi, wanita jadi kehilangan mood untuk bercinta. Vagina yang kering ini biasanya disebabkan oleh menurunnya jumlah hormon estrogen. Hormon tersebut jumlahnya akan semakin berkurang ketika wanita mengalami menopause. Menurunnya produksi cairan lubrikasi bisa membuat vagina menjadi kurang elastis. Sehingga ketika bercinta, seks akan terasa menyakitkan dan tidak nyaman untuk wanita.

Menopause bukan berarti berakhir juga kehidupan seks Anda bersama pasangan. Untuk mengatasi masalah vagina kering ini ada dua cara. Pertama dengan menggunakan cairan lubrikasi buatan. Sekarang ini ada banyak cairan lubrikasi buatan yang dijual di pasaran. Sebaiknya pilih yang berbahan dasar air.

Cara kedua, seperti diungkapkan Mayo Clinic adalah dengan terapi hormonal. Ketika melakukan terapi ini dokter akan meminta wanita mengonsumsi obat untuk mengembalikan jumlah hormon estrogen atau memakau krim estrogen. Namun terapi hormonal ini belakangan menjadi kontroversi karena wanita jadi berisiko mengalami kanker payudara, serangan jantung dan stroke. Sebaiknya konsultasikan ke dokter mana solusi yang tepat untuk mengatasi masalah menopause ini.

4. Disfungsi Ereksi
Jika wanita mengalami masalah vagina kering ketika memasuki usia menopuase, pria bisa bermasalah dengan ereksinya. Seiring pertambahan usia kemampuan ereksi pria pun dapat menurun. Penurunan kemampuan ini biasanya terjadi karena penyakit yang menyerang seperti tekanan darah tinggi, diabetes dan obesitas.

Untuk mengatasi masalah ini, menurut Mayo Clinic, berkonsultasilah ke dokter. Ada obat-obatan yang bisa mengatasi impotensi. Operasi juga bisa menjadi jalan keluar, selama itu sesuai rekomendasi dokter.

5. Tidak Mood/Bergairah
Banyak orang kehilangan ketertarikannya pada seks seiring bertambahnya usia. Menurunnya libido di usia lanjut ini disebabkan karena banyak hal, seperti:
- Masalah kesehatan kronis, contohnya penyakit jantung atau diabetes
- Masalah emosional, seperti depresi atau kelelahan.
- Menurunnya level hormon seks di tubuh.
- Mengonsumsi obat-obatan untuk mengatasi masalah kesehatan.

Bagi yang mengalami libido rendah ini, disarankan menemui ahli medis. Dokter bisa mengganti obat yang dikonsumsi sehingga tidak berdampak pada gairah seks. Atau dokter juga membantu mendiagnosa masalah kesehatan apa yang menyebabkan orang itu kehilangan gairah.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/14/190742/2718766/227/2/5-alasan-pasangan-berhenti-bercinta-dan-cara-mengatasinya

Serba-serba Ejakulasi Dini Pada Pria, Penyebab Hingga Pengobatannya

Jakarta - Secara psikologis, pria disebut mengalami ejakulasi dini saat cairan sperma keluar di bawah dua menit. "Pria yang mengalami ejakulasi dini itu yang ejakulasi di bawah dua menit, kalau di atas dua menit walaupun sebenarnya sebentar juga tapi itu secara psikis tak termasuk ejakulasi dini," ujar Zoya Amirin, M. Psi., selaku psikolog seksual bersertifikat di Indonesia itu kepada wolipop di fX lifestyle X'nter, Senayan, Jakarta Selatan.

Sedangkan secara medis tidak ada kepastian waktu seorang pria disebut mengalami ejakulasi dini. Menurut Dr Andri Wanananda, seorang dokter yang mendalami masalah seksologi, ejakulasi dini berarti tidak dapat mengontrol keluarnya sperma.

"Ketidakmampuan untuk mengontrol ejakulasi sehingga membuat pasangan tidak mencapai orgasme, minimal 50 persen dari kesempatan melakukan hubungan seks gagal, dengan syarat pihak wanita tidak mengalami disfungsi seksual," demikian penjelasan Dr Andri.

Bagaimana ejakulasi dini ini bisa terjadi? Adakah gejalanya pria yang mengalami ejakulasi dini? Dan bagaimana pengobatannya? Berikut ini penjelasannya:

Ejakulasi Dini
Ejakulasi dini adalah ejakulasi tidak terkontrol yang terjadi sebelum atau sesaat setelah penetrasi seksual. Ejakulasi dini ini terjadi bahkan ketika si pria mendapat stimulasi yang minimal dan sama sekali di luar keinginan si pria. Ketika ejakulasi dini terjadi, kedua belah pihak baik suami maupun istri bisa sama-sama merasa kecewa. Hal ini pun bisa menyebabkan hubungan suami-istri bersama. Ejakulasi dini seperti dikutip dari Web MD, merupakan masalah seks yang paling umum dialami pria.

Penyebab
Sebagian besar penyebab ejakulasi dini tidak diketahui secara pasti. Seiring dengan pengalaman seks dan pertambahan usianya, pria bisa belajar untuk menunda klimaksnya. Ejakulasi dini bisa terjadi ketika pasangan pertamakali bercinta atau pada situasi tertentu atau ketika si pria sudah lama tidak ejakulasi. Penyebab psikologis seperti gelisah, rasa bersalah atau depresi menjadi faktor yang mempengaruhi pria mengalami ejakulasi dini. Pada beberapa kasus, ejakulasi dini juga bisa disebabkan karena masalah kesehatan seperti gangguan hormon, sakit, atau efek obat-obatan.

Gejala
Gejala yang pasti dari ejakulasi dini ini adalah ejakulasi tidak terkontrol yang terjadi sebelum atau sesaat setelah hubungan seks dimulai. Ejakulasi ini muncul di luar harapan dari si pria.

Diagnosa
Ketika ejakulasi dini ini sudah terlalu sering terjadi dan mulai mengganggu hubungan suami-istri, sebaiknya konsultasikan ke dokter. Dokter biasanya akan bertanya tentang pengalaman seksual Anda dan melakukan pemeriksaan fisik. Dokter mungkin juga bertanya pada pasangan Anda soal masalah ejakulasi dini. Dokter bisa jadi meminta Anda melakukan tes laboratorium untuk mengetahui apakah ada masalah kesehatan yang menyebabkan ejakulasi dini ini ketika faktor psikologis tidak ditemukan dalam diri pasien.

Pengobatan
Pada banyak kasus yang ditemukan, ejakulasi dini bisa sembuh seiring berjalannya waktu tanpa perlu pengobatan medis. Dengan berlatih relaksasi atau metode pengalihan pikiran bisa membantu pria mengatasi masalah ejakulasi dininya. Cara lainnya bisa juga dengan mengunakan kondom untuk mengurasi sensasi atau stimulasi pada penis. Mencoba posisi baru seperti woman on top juga dapat meminimilasir terjadinya ejakulasi dini.

Perubahan gaya hidup juga mempengaruhi kemampuan pria mengontrol ejakulasinya. Dengan berhenti merokok, minum minuman berlakohol dan obat-obatan terlarang, ejakulasi dini bisa disembuhkan.

Jika memang perlu pengobatan medisi, obat jenis antidepresan terkadang digunakan untuk mengatasi ejakulsi dini. Obat jenis ini digunakan karena salah satu efek sampingnya adalah menghambat orgasme.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/15/173228/2719748/227/6/serba-serba-ejakulasi-dini-pada-pria-penyebab-hingga-pengobatannya

Senam Kegel Bisa Bantu Wanita Dapatkan Orgasme Hebat, Tapi...

Jakarta - Sebagian besar wanita mengalami kesulitan mendapatkan orgasme saat bercinta. Berdasarkan laporan dari brand sex toys LELO, 11 persen wanita mengaku tidak pernah merasakan apa yang orang-orang sering sebut dengan kata 'klimaks' itu. Brand asal Swedia itu juga mengungkapkan, dari hasil survei, hanya 4 persen wanita yang mengatakan benar-benar puas dengan orgasmenya.

Salah satu cara untuk membantu wanita mendapatkan orgasme adalah dengan senam kegel. Menurut sejumlah ahli, latihan ini bisa menguatkan otot pelvic sehingga sensasi nikmat saat bercinta lebih terasa, sehingga bisa tercapai klimaks. Benarkah demikian?

Menurut pakar kesehatan seks Jennifer R. berman seperti dikutip dari Women's Health USA, bisa saja. Otot pelvic yang kuat akan membantu vagina 'menggenggam' penis lebih baik sehingga kontak antara Miss V dan Mr. Happy pun meningkat. Kondisi ini juga akan meningkatkan sensasi kenikmatan karena saat otot-otot berkontraksi, aliran darah menjadi lebih lancar dan terkonsentrasi di ujung-ujung syaraf sehingga lebih sensitif terhadap stimulasi.

Otot pelvic yang lebih kuat memang memungkinkan terjadinya orgasme yang lebih hebat. Namun bukan hanya itu faktor penjamin tercapainya orgasme dan kepuasan seks wanita. Banyak faktor yang berperan seperti refleks tubuh, hormon serta kondisi emosional. Dengan kata lain intensitas orgasme tidak sepenuhnya dipengaruhi oleh seberapa kuat otot pelvic wanita.

Seksolog Dr. Logan Levkoff, seperti dikutip dari Huffington Post menguraikan tiga faktor penentu lainnya untuk dapatkan orgasme yang hebat. Apa saja?

1. Zona Erotis
Pria dan wanita memiliki zona erotis dan sensitivitasnya masing-masing ketika disentuh. Untuk mengetahuinya, bisa dilakukan dengan masturbasi. Masturbasi biasanya dilakukan sendiri, namun akan jadi lebih menyenangkan apabila sesekali dilakukan berpasangan. Saling menyentuh untuk membuat pasangan bergairah bisa dilakukan jika Anda berdua ingin mendapatkan kepuasan seksual namun sedang tidak mood untuk melakukan penetrasi seks. Dengan saling bermasturbasi Anda dan si dia jadi saling tahu bagian mana yang ingin disentuh dan sentuhan seperti apa yang disukai pasangan saat bercinta.

2. Kedekatan Emosional
Banyak pasangan masih enggan mengutarakan apa yang mereka inginkan dalam berhubungan seks. Bisa jadi karena malu, menganggap pembicaraan seks adalah tabu atau sebenarnya tidak terlalu yakin apa yang mereka suka atau tidak suka. Padahal membicarakan permasalahan seks dengan suami bisa meningkatkan kualitas bercinta dan melanggengkan pernikahan. Singkirkan rasa bersalah Anda itu dan buatlah komitmen bersama pasangan untuk lebih terbuka dengan kehidupan seks.

3. Variasi Seks
Banyak pasangan, khususnya yang telah lama menikah merasakan kebosanan dan akhirnya menganggap seks hanya sebagai rutinitas. Penyebab utamanya karena tidak melakukan variasi dan takut bereksperimen setiap sesi bercinta. Seks yang dilakukan di waktu, tempat dan posisi yang sama tentu akan menimbulkan kebosanan. Terkadang perlu sedikit tantangan agar aktivitas di 'ranjang' ini jadi lebih menarik dan menyenangkan.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/16/192104/2721109/227/senam-kegel-bisa-bantu-wanita-dapatkan-orgasme-hebat-tapi

5 Langkah Variasikan Posisi Bercinta Misionaris

Jakarta - Posisi misionaris selalu menjadi posisi favorit pasangan, terutama pria, saat bercinta. Posisi ini akan semakin menarik untuk dilakukan dan tidak terasa membosankan ketika divariasikan dengan cara-cara tertentu.

"Kebanyakan orang tidak sadar kalau posisi misionaris sebenarnya bisa memiliki banyak variasi, bisa menimbulkan sensasi yang lebih dan mengejutkannya cukup mudah untuk orgasme," kata Lori Buckley, Psy.D., terapis seks asal California seperti dikutip Womens Day.

Posisi misionaris ini meski tidak memudahkan wanita untuk mendapatkan orgasmenya, ketimbang women on top, tetap menjadi favorit mereka. Riset yang diungkapkan di Journal of Sexual Medicine belum lama ini menyebutkan ada 33% wanita yang mengakui memfavoritkan misionaris.

Ingin membuat posisi misionaris ini menjadi lebih menarik dan memudahkan wanita mendapatkan orgasmenya? Berikut ini lima variasi posisi seks misionaris:

1. Penyesuaian
Terapis seks Ian Kerner, Ph.D., mengatakan misionaris klasik bukanlah posisi yang membuat klitoris terstimulasi dengan intens, namun dengan satu penyesuaian mudah, semuanya bisa berubah. Penyesuaian itu adalah dengan teknik C.A.T. (Coital Alignment Technique). Saat melakukannya Minta pasangan mengangkat tubuhnya sedikit lebih ke atas sehingga tulang pubisnya menyentuh area klitoris Anda. Secara ilmiah hal ini terbukti meningkatkan kenikmatan. Dalam Journal of Sex and Marital Therapy dikatakan, dengan posisi CAT, kemungkinan wanita meraih orgasmenya meningkat 50%.

2. Lebih Dalam
Ketika pasangan berada di atas angkat lutut hingga menyentuh dadanya. Agar penetrasi pasangan lebih dalam dan Anda tetap seimbang, pegang area paha. "Dengan cara ini, Mr Happy pasangan langsung mengarah ke serviks, sehingga untuk wanita sensasi yang dirasakan lebih memuaskan," ujar Sadie Allison, D.H.S., penulis Ride'Em Cowgirl.

3. Kontrol Situasi
Misionaris identik dengan posisi yang membuat wanita pasrah sementara si pria mengontrol ritme bercinta dari atas. Sebenarnya kondisi tersebut bisa diubah. Para istri bisa mengontrol ritme bercinta dengan menempatkan salah satu kaki di pundaknya, sedangkan kaki satunya tetap berada di tempat tidur. Dengan ritme sesuai keinginan, Anda bisa bergantian menempatkan posisi kedua kaki tersebut. "Gerakan naik turun ini menimbulkan sensasi nikmat di area G-spot," kata Ian Kerner.

4. Gunakan Alat Bantuan
Bantuan yang dimaksud di poin kedua ini bisa vibrator atau tangan Anda sendiri. Vibrator tersebut bisa digunakan agar klitoris wanita tetap terstimulasi. "Trojan dan perusahaan kondom lainnya pasti merilis vibrator cincin. Alat ini berupa cincin plastik kecil yang ditaruh di pangkal paling bawah penis dan biasanya memiliki getaran yang kecil. Sudah banyak yang sukses dengan alat ini," ujar Sex Therapist Ian Kerner.

5. Planking
Anda pernah mendengar tren plangking? Untuk yang belum paham, plangking adalah aktivitas yang mengharuskan pelakunya berbaring tengkurap dengan tangan sejajar di atas obyek yang unik, aneh ataupun berbahaya. Aktivitas planking yang sedang trend ini ternyata bisa juga diterapkan saat bercinta dan menimbulkan sensasi Miss V lebih rapat.

Untuk bercinta dengan posisi planking ini, Anda berbaring seperti akan melakukan posisi misionaris. Lalu, pastikan kedua kaki tertutup rapat. Usahakan Anda sudah cukup memiliki cairan lubrikasi saat si dia mulai melakukan penetrasi. Posisi ini membuat Miss V lebih rapat untuk Mr Happy pria.

http://wolipop.detik.com/read/2014/10/17/174643/2722321/227/2/5-langkah-variasikan-posisi-bercinta-misionaris

6 Hal yang Perlu Diketahui Wanita untuk Lebih Menikmati Seks

Jakarta - Mendapatkan kepuasan seks sebenarnya bukanlah perkara sulit bagi wanita, asalkan tahu sela-sela mana saja yang bisa menambah kenikmatan saat bercinta. Sayangnya masih banyak kaum hawa yang belum tahu atau mengerti bagaimana harus bertindak untuk mendapatkan kepuasan dan kenikmatan itu. Untuk membantu Anda lebih menikmati sesi bercinta secara maksimal, ini beberapa hal yang perlu diketahui, yang dirangkum Wolipop dari berbagai sumber.

1. Wanita Punya Posisi Seks Andalan
Setiap wanita memiliki posisi bercinta andalan tanpa dia menyadarinya. Posisi seks tersebut bisa memastikan seorang wanita mencapai orgasme saat bercinta. Tugas Anda adalah mencari mana yang paling tepat untuk preferensi Anda baik dari segi kenyamanan juga kenikmatan. Tidak ada salahnya mencoba berbagai posisi untuk menemukannya.

2. Posisi Seks Andalan Bisa Berubah
Seiring bertambahnya usia, kelahiran anak dan berbagai perubahan biologis lainnya bisa membuat posisi seks andalan Anda juga berubah. Jadi apabila Anda tidak lagi merasakan sensasi kenikmatan dengan posisi seks tertentu, maka cobalah untuk mencarinya lagi dengan bereksperimen bersama pasangan.

3. Senam Kegel Bisa Tingatkan Kualitas Seks
Kegel merupakan salah satu kunci untuk dapatkan kenikmatan seks secara maksimal. Senam ini berfungsi menguatkan otot pelvic dan mengencangkan Miss V, sehingga orgasme lebih mudah didapatkan. Lakukan latihan otot pelvic sedikitnya 10 menit per sesi, setiap hari.

4. Masturbasi Bisa Bantu Temukan Titik Rangsang
Coba stimulasi klitoris Anda menggunakan jari-jari tangan, dengan berbagai gerakan ketika ingin mendatangkan mood bercinta. Sentuh klitoris dengan lembut dan rasakan sensasinya ketika mengenai spot yang tepat. Menstimulasi diri sendiri sebelum bercinta dengan suami akan membuat Anda lebih siap dan lebih mudah dapatkan kenikmatan seks.

5. Wanita Bisa Terbantu dengan Sex Toys
Jangan ragu atau takut menggunakan sex toys, selama itu digunakan secara aman dan wajar. Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa wanita lebih bisa orgasme apabila mendapat bantuan dari luar. Sebagai permulaan, Anda bisa mencobanya dengan vibrator.

6. Wanita Lebih Terbantu Saat Berfantasi dengan Pria Lain
Bayangkan pria terseksi yang pernah Anda lihat dan berfantasilah sedang berbuat sesuatu yang 'nakal' dengannya. Pria tersebut bisa seorang penyanyi, aktor, atlet, model, pria incaran di masa lalu atau mungkin suami Anda sendiri. Membayangkan pria lain bukan berarti Anda selingkuh dari suami. Tapi lebih mencari alternatif lain untuk lebih memuaskan Anda di ranjang.

\http://wolipop.detik.com/read/2014/10/17/190102/2722429/227/6-hal-yang-perlu-diketahui-wanita-untuk-lebih-menikmati-seks?w992201835&u18=1

Kamis, 11 September 2014

Ketahui Lima Cara Terhindar dari Demensia

VIVAlife - Demensia, termasuk alzheimer adalah salah satu tantangan kesehatan global yang kini dihadapi masyarakat dunia. Sebanyak 35 juta orang di dunia menderita alzheimer, dan jumlah ini diperkirakan akan bertambah dua kali lipat pada tahun 2030. Dan tiga kali lipat sampai 115 juta orang pada 2050.

"Semua orang berisiko menderita alzheimer. Penyakit ini memang belum ada obatnya, namun kita dapat mengurangi faktor risikonya agar kemungkinan menderita penyakit ini semakin sedikit," ujar Dr Yuda Turana, pakar neurologi Universitas Atmajaya pada diskusi dan konferensi pers bertajuk "Demensia: Bisakah Kita Kurangi Bahayanya?" di Erasmus Huis, Jakarta, baru-baru ini.

Sejak tahun 1994, September telah ditetapkan sebagai Bulan Alzheimer Dunia. Sebuah kampanye internasional untuk meningkatkan kepedulian terhadap salah satu kasus demensia yang paling umum.

Sedangkan Hari Alzheimer Sedunia telah ditetapkan pada tanggal 21 September. Untuk itu, ada baiknya Anda mengetahui beberapa cara mengurangi faktor risiko alzheimer agar terhindar dari penyakit ini.

1. Jaga kesehatan jantung

Merokok, tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, diabetes dan obesitas adalah beberapa hal yang mampu merusak pembuluh darah tubuh, termasuk pembuluh darah di otak. Seluruhnya juga mampu meningkatkan risiko serangan jantung dan stroke. Sejumlah studi yang pernah dilakukan telah menunjukkan bahwa kondisi-kondisi tadi mampu meningkatkan risiko mengidap demensia di usia lanjut. Masalah-masalah ini dapat dihindari dengan gaya hidup sehat.

2. Aktif secara fisik

Aktivitas fisik dan olahraga setidaknya selama 150 menit dalam seminggu dapat membantu mengontrol tekanan darah dan berat badan Anda. Tak hanya itu, olahraga juga dapat menurunkan risiko terkena diabetes tipe 2, serta beberapa jenis kanker. Menurut studi yang pernah dilakukan, terdapat bukti bahwa rutin melakukan aktivitas fisik mampu menurunkan risiko mengidap demensia.

3. Diet seimbang

Makanan adalah bahan bakar bagi otak dan tubuh. Anda dapat membantu otak dan tubuh untuk terus berfungsi secara sehat dengan pola makan atau diet sehat mengkonsumsi makanan dan minuman yang bergizi seimbang.

Salah satu studi pernah menyebutkan bahwa diet Mediterania yang kaya akan sereal, buah-buahan, ikan, kacang-kacangan dan sayur-sayuran dapat membantu menurunkan risiko demensia. Walaupun begitu, dibutuhkan studi lebih lanjut mengenai makanan spesifik yang dapat menghindarkan Anda dari demensia. Tetapi, perlu diketahui bahwa mengkonsumsi processed foods dan makanan tinggi lemak yang kaya akan lemak jenuh, gula serta garam diasosiasikan dengan risiko menderita penyakit jantung yang lebih tinggi sehingga lebih tinggi pula kemungkinannya mengidap demensia di usia tua.

4. Rutin melatih otak

Melatih otak dengan berbagai aktivitas baru dapat membantu menciptakan sel-sel otak baru dan memperkuat hubungan antara keseluruhan sel-sel tadi. Para ahli telah menunjukkkan bahwa melatih otak dengan mempelajari bahasa dan kegiatan baru dapat menangkal efek buruk penyakit alzheimer dan berbagai patologi demensia lainnya.

5. Perbanyak aktivitas sosial

Aktivitas sosial ternyata memiliki beberapa manfaat positif bagi kesehatan otak, karena mampu menstimulasi otak Anda sehingga menurunkan risiko menderita demensia dan depresi. Coba untuk meluangkan waktu bersama teman dan keluarga Anda. Selain itu, Anda juga dapat mengkombinasikan aktivitas dengan latihan fisik serta mental seperti melakukan olahraga atau hobi tertentu.

http://life.viva.co.id/news/read/537478-ketahui-lima-cara-terhindar-dari-demensia

Rokok Bisa Tingkatkan Risiko Demensia

VIVAlife - Semakin tua, menjadi pikun ternyata bukanlah hal yang normal. Hal itu diungkapkan oleh Dr. Yuda Turana, pakar neurologi Universitas Atmajaya. Menurutnya, pikun atau demensia yang umumnya adalah kasus penyakit Alzheimer adalah sebuah gangguan otak yang terjadi menahun dan hingga saat ini belum ditemukan obatnya.

Tahukah Anda bahwa rokok ternyata dapat meningkatkan risiko seseorang mengidap demensia?

"Menurut penelitian terbaru yang dilakukan WHO, perokok memiliki risiko 45 persen lebih tinggi terserang pikun atau demensia dibandingkan dengan mereka yang tidak merokok," jelasnya pada diskusi dan konferensi pers bertajuk "Demensia: Bisakah Kita Kurangi Bahayanya?" di Erasmus Huis, Jakarta, Rabu, 10 September 2014.

Ia juga mengatakan bahwa diperkirakan sebanyak 14 persen penderita Alzheimer disebabkan oleh rokok.

"Sebenarnya semua orang berisiko menderita Azheimer. Penyebabnya belum diketahui. Namun, terdapat beberapa faktor risiko. Ada yang dapat diubah ada yang tidak dapat diubah seperti faktor genetik," jelasnya.

Beberapa faktor risiko yang dapat diubah antara lain ialah gaya hidup yang buruk seperti merokok, pola makan tidak sehat yang berujung pada obesitas, kurang berolahraga, kurang beraktivitas dan kurang bersosialisasi yang menyebabkan seseorang memiliki risiko menderita demensia yang lebih tinggi.

Selain itu, Dr Czeresna Heriawan Soejono, Direktur Utama Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo juga menjelaskan beberapa faktor risiko lain yang dapat diubah atau dimodifikasi seperti stres, tekanan darah tinggi, diabetes melitus, resistensi insulin, dyslipidemia dan gagal jantung.

"Risiko penyebab kerusakan kognitif pada otak berdasarkan kondisi kesehatan itu dapat diminimalisir dengan mengurangu asupan garam, asupan berlemak, perencanaan makan dan latihan fisik," ungkapnya.

http://life.viva.co.id/news/read/537357-rokok-bisa-tingkatkan-risiko-demensia

Selasa, 26 Agustus 2014

Sering Kerja Lembur? Ini Cara Agar Tetap Sehat dan Segar

Jakarta - Orang yang sering lembur dan bekerja shift malam umumnya kerap memiliki kesehatan yang buruk karena harus tetap terjaga sepanjang malam. Tidak hanya menyebabkan insomnia, kebiasaan lembur kerja juga bisa membuat tubuh dan pikiran stres karena secara biologis tubuh dirancang untuk aktif di siang hari, dan beristirahat di malam harinya.

Selain itu fungsi tubuh dan jenis hormon yang diproduksi juga berbeda antara siang dan malam hari. Saat aktivitas itu dibalik (istirahat di siang dan aktif di malam hari), maka organ-organ tubuh jadi tidak berfungsi sebagaimana mestinya. Namun di era yang serba sibuk ini, kerja lembur atau mendapat shift malam seringkali tak terhindari. Saat Anda mendapat giliran kerja malam, ini lima hal yang perlu dilakukan agar tubuh tetap segar dan sehat, seperti dirangkum dari berbagai sumber.

1. Atur Pola Makan
Pastikan Anda mengonsumsi makan malam yang hangat sebelum pergi bekerja. Makanan hangat akan membantu menjaga proses pencernaan tetap sehat untuk memberi energi di malam hari. Bisa dengan mengonsumsi sup atau sayur berkuah yang terbuat dari kaldu ayam. Perlu diketahui, kaldu ayam kaya akan nutrisi yang membantu meningkatkan energi dan menambah tenaga, serta meningkatkan daya tahan tubuh. Kurangi konsumsi minuman berkafein seperti kopi, teh atau minuman energi. Kafein memang memberi tenaga ekstra dan membua Anda sulit mengantuk. Namun dampaknya kurang sehat bagi tubuh terlebih lagi jika ritme sirkadian (jam-jam tubuh saat bekerja) Anda abnormal.

2. Konsumsi Minuman Sehat
Jus alami yang terbuat dari buah-buahan segar dan air putih adalah minuman terbaik di malam hari. Dalam situasi stres atau lelah, tubuh membutuhkan lebih banyak cairan yang harus diganti. Oleh karena itu selalu sediakan sebotol air putih atau segelas jus buah di meja kerja Anda agar selalu teringat untuk mencukupi asupan air. Hindari soda atau minuman kemasan.

3. Minum Vitamin
Mengatasi stres yang terkait dengan kerja shift malam atau lembur adalah dengan mengonsumsi cukup vitamin B, kalsium dan magnesium. Nutrisi ini bisa mengurangi risiko kesehatan karena dampak bekerja hingga larut malam. Berbagai macam vitamin B seperti B1, B2, B3, B6, B7 dan B12 merupakan komponen yang memang dibutuhkan untuk kesehatan tubuh khususnya menambah kekuatan bagi otot.

4. Hindari Rokok
Jangan merokok ketika Anda kerja di malam hari. Serupa dengan kafein, nikotin yang terkandung dalam rokok juga bertindak sebagai stimulan, yang pada akhirnya akan semakin menambah stres dan memperburuk kondisi kesehatan Anda.

5. Aktivitas Fisik
Luangkan waktu lebih untuk diri sendiri dan mempertahankan gaya hidup sehat. Lakukan lebih banyak jalan dan berolahraga sedikitnya setengah jam sehari. Lari, renang dan fitnes tidak hanya akan membantu mempertahankan tingkat kebugaran yang baik tetapi juga membuat pola tidur lebih sehat.

http://wolipop.detik.com/read/2014/06/02/085318/2596755/1135/sering-kerja-lembur-ini-cara-agar-tetap-sehat-dan-segar

5 Kebiasaan Sepele yang Buat Olahraga Kurang Efektif

Jakarta - Olahraga adalah salah satu cara efektif dalam menjaga tubuh agar selalu sehat dan tak mudah menggemuk. Terlebih bagi orang ingin menguruskan badan, olahraga teratur jelas tak boleh dilewatkan. Namun banyak orang yang tak sadar bahwa ada beberapa kebiasaan yang sebenarnya tidak disarankan untuk dilakukan sebelum, pada saat, atau sesudah kegiatan ini. Dikarenakan hal tersebut bisa buat efek latihan kurang maksimal atau bahkan menimbulkan celaka. Berikut adalah lima kebiasaan tersebut yang dikutip dari CNN:

1. SMS atau Chatting
Main gadget memang sebuah kegiatan yang adiktif. Namun demi kesehatan, ada baiknya agar Anda tak membawanya saat tengah olahraga. Seorang trainer asal Amerika bernama Nick Ebner mengatakan mengirim pesan membuat waktu istirahat latihan menjadi lebih panjang. Hal itu akan menyebabkan sistem tubuh yang sudah panas menjadi dingin. Badan pun jadi tak siap untuk melakukan latihan berat seperti angkat beban. Jika itu menjadi kebiasaan, bentuk tubuh pun akan sulit berubah.

2. Mengobrol
Berbincang dengan teman atau kenalan di gym mungkin bisa membuat latihan terasa lebih menyenangkan. Tapi kebanyakan mengobrol justru bisa menimbulkan efek negatif pada tubuh. Yakni membuat perhatian Anda menjadi terganggu sehingga bisa menimbulkan kecelakaan.

3. Ikut-ikutan
Saat ini banyak jenis olahraga yang terlihat menarik ketika diperagakan oleh orang lain atau selebriti. Sebaiknya Anda tidak langsung tergoda untuk ikut-ikutan mencobanya. Karena beberapa latihan yang terlihat keren tersebut membutuhkan kesiapan fisik yang belum tentu Anda miliki.

4. Kurang Makan
Saat tengah diet, kebanyakan orang akan mengurangi porsi makan. Tapi ketika akan berolahraga konsumsilah asupan yang cukup sebagai bahan bakar Anda nantinya. Terutama jika Anda ingin membentuk otot. Lebih banyak protein yang akan dibutuhkan.

5. Kurang Tidur
Kurang istirahat ternyata juga bisa menghalangi efek olahraga. Hal itu dikarenakan hormon pertumbuhan yang dihasilkan saat tidur tidak akan aktif pada saat kita terbangun. Alhasil, pembentukan otot pun menjadi kurang maksimal.

http://wolipop.detik.com/read/2014/08/20/093330/2667081/1135/5-kebiasaan-sepele-yang-buat-olahraga-kurang-efektif

Tanpa Obat, Flu Bisa Cepat Sembuh dengan Konsumsi 5 Makanan Ini

Jakarta - Sakit flu disebabkan oleh virus influenza yang menimbulkan berbagai gejala seperti pilek, demam dan sakit kepala. Flu bukanlah penyakit berbahaya tapi ketika menyerang, bisa membuat stamina tubuh menurun dan sulit beraktivitas karena lemas.

Penyakit ini sebenarnya tidak perlu disembuhkan dengan konsumsi obat-obatan apalagi antibiotik. Menurut pakar nutrisi dr. Johannes Chandrawinata, SpKG, flu bisa hilang dengan sendirinya asalkan cukup asupan nutrisinya.

"Orang yang sakit flu bisa sembuh sendiri asalkan cukup gizi. Daya tahan tubuh yang akan melawan virus tersebut," ujarnya, saat berbincang dengan Wolipop melalui telepon, belum lama ini.

Jadi sebelum buru-buru minum obat, sebaiknya jaga dulu asupan makanan Anda. Ada beberapa jenis makanan yang efektif mempercepat penyembuhan dari serangan flu. Ini beberapa di antaranya.

1. Bawah Putih
Bawang putih mengandung antioksidan dan kaya akan selenium yang berguna dalam sistem kekebalan tubuh untuk melawan berbagai bakteri dan virus, termasuk mencegah dan mengobati virus flu. Cara pengolahan bawang putih, kupas bawang, potong dan biarkan 15 hingga 20 menit sebelum dimasak untuk mengaktifkan enzim yang berfungsi meningkatkan kekebalan tubuh.

2. Jahe
Sejak zaman nenek moyang, jahe telah diketahui dapat membantu mengobati batuk dan demam yang disertai dengan pilek. Parutlah jahe dalam air hangat, Anda bisa menambahkan gula jawa untuk menambah rasa manis atau bisa juga dicampurkan dengan teh. Minumlah selagi hangat.

3. Bayam
Sayuran yang kaya nutrisi ini bisa mengobati sakit flu, karena bayam mengandung folat yang membantu tubuh Anda memproduksi sel baru dan memperbaiki DNA. Bayam juga mengandung serat, antioksidan, seperti vitamin C, dan banyak lagi. Nutrisi bayam paling banyak didapat saat dimasak sebentar, kira-kira 10-15 menit.

4. Teh Hijau
Peneliti asal Jepang Hiroshi Yamada, MD, Ph.D menemukan dua zat utama dalam teh hijau yang mampu menjaga tubuh dari ancaman flu yakni catechin dan theanine. Keduanya adalah antioksidan yang sangat berguna untuk melawan penyakit.

5. Vitamin C
Vitamin C bermanfaat untuk mempertahankan kekebalan tubuh dan melawan flu. Jeruk bukanlah satu-satunya makan yang kaya akan vitamin C. Kentang, paprika hijau, stroberi dan nanas juga kaya akan vitamin C untuk melawan pilek yang disertai flu.

http://wolipop.detik.com/read/2014/08/27/072957/2673617/1135/tanpa-obat-flu-bisa-cepat-sembuh-dengan-konsumsi-5-makanan-ini

Sudah Rajin Olahraga Tapi Tubuh Tak Juga Langsing? Di Sini Kesalahannya

Jakarta - Merasa sudah rajin olahraga, tapi tidak juga mendapatkan hasil yang maksimal atau sesuai target? Sebagian orang tidak berhasil memiliki tubuh idaman atau lebih bugar dari sebelumnya karena melakukan kebiasaan-kebiasaan yang salah. Hindari kesalahan olahraga ini yang sering terjadi pada kebanyakan orang, seperti dikutip dari CNN.

1. Melewatkan Pemanasan
Setiap pelatih fitnes pasti akan setuju bahwa pemanasan sangat penting dilakukan sebelum olahraga, apapun jenis latihannya. Pemanasan jadi makin penting apabila Anda melakukan olahraga yang perlu banyak bergerak.

"Melewatkan pemanasan akan mengurangi efektivitas olahraga dan meningkatkan risiko cedera. Otot-otot Anda akan kurang elastis dan akan terasa lebih sakit serta pegal pasca olahraga," ujar pelatih fitnes Nick Ebner, yang berbasis di New York.

2. Perut Kosong
Tubuh memerlukan energi untuk bergerak secara intens saat olahraga. Bagaimana tubuh bisa melakukan aktivitas berat sementara tidak diasup tenaga yang cukup? Misalnya jika Anda ingin membentuk otot maka akan perlu bahan bakar yang berasal dari makanan. Begitu juga ketika berolahraga untuk menurunkan berat badan. Tanpa energi yang bisa dibakar maka tubuh akan mengambilnya dari protein yang terdapat dalam otot. Otot pun kehilangan massanya dan menjadi 'kempes'.

3. Melakukan Latihan yang Sama Terus Menerus
Saat fitnes, banyak pelatih yang akan menyarankan kliennya untuk mengombinasikan beberapa jenis dan gerakan latihan. Misalnya sit up dengan squat dan planking, atau angkat beban dengan TRX. Melakukan gerakan yang sama setiap kali fitnes akan membuat otot yang terbentuk hanya di area itu saja, sementara bagian lainnya tidak membentuk sesuai keinginan. Proporsi tubuh dan otot juga jadi tak seimbang, serta kemungkinan cedera lebih besar.

4. Olahraga Terlalu Lama
Sebagian orang masih ada yang menganggap lebih lama olahraga maka hasilnya juga semakin baik. Padahal lamanya waktu bukan jaminan untuk dapatkan tubuh yang lebih sehat dan ideal. Menurut Nick, olahraga secara terus menerus selama 45-55 menit saja sudah bisa menyebabkan ketidakseimbangan hormon, apalagi jika dilakukan lebih lama. Ikuti kata tubuh Anda dan latihan lah sesuai kemampuan, jangan memaksakan diri demi mencapai target secepatnya.

Menghabiskan waktu di gym selama satu jam, lalu mengambil kelas latihan berikutnya, kemudian dilanjutkan angkat beban atau lari di atas treadmill bisa menyebabkan Anda overtraining. Akibatnya tubuh bisa pegal-pegal, lelah yang berlebihan dan cedera yang lama untuk disembuhkan.

5. Latihan Terlalu Sering
Semakin sering olahraga tidak selalu hasilnya lebih baik. Justru Anda harus menyediakan waktu untuk istirahat. Berolahraga setiap hari bisa memicu terjadinya cedera. Tubuh perlu waktu untuk memulihkan diri dan kembali ke kondisi prima untuk melanjutkan aktivitas olahraga dengan benar, agar hasilnya juga lebih maksimal.

6. Kurang Tidur
Banyak yang menyepelekan arti pentingnya tidur terhadap keberhasilan target olahraga. Padahal tidur justru komponen yang sangat penting. Jadi jika berat badan tak juga turun padahal olahraga sudah cukup rajin, maka telaah lagi kebiasaan tidur Anda tiap malam dan coba memperbaikinya. Anda harus cukup tidur agar hasil olahraga lebih optimal.

"Beberapa hormon seperti hormon pertumbuhan yang berperan dalam pembentukan tubuh dan pembakaran lemak justru sedang aktif-aktifnya saat kita tidur. Hormon ini akan non-aktif ketika seseorang terjaga," tutur Nick.

7. Memainkan Ponsel
Saat fitnes, sebaiknya taruh ponsel Anda di dalam loker. Jika harus mendengarkan musik sambil olahraga maka aturlah ke airplane mode. Berkirim pesan teks saat olahraga akan membuat Anda lebih banyak beristirahat ketimbang bergerak. Sistem syaraf pun akan kembali menjadi statis. Di saat Anda akan melanjutkan latihan lagi, tubuh belum siap sehingga harus melakukan pemanasan lagi. Kebiasaan buruk ini bisa menyebabkan cedera dan hanya menghabiskan waktu Anda di gym dengan sia-sia. Saat beristirahat di sela-sela nge-gym sebaiknya dibatasi, maksimal sekali dalam satu sesi.

http://wolipop.detik.com/read/2014/08/26/084112/2672417/849/sudah-rajin-olahraga-tapi-tubuh-tak-juga-langsing-di-sini-kesalahannya?w991100234

Jumat, 15 Agustus 2014

Persyaratan Umum dan Khusus CPNS

Kementerian pusat ataupun pemerintahan daerah dalam waktu yang tidak lama lagi akan segera membuka penerimaan CPNS untuk tahun anggaran 2014 yang didasarkan pada surat keputusan alokasi formasi yang diberikan pihak Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB).

Berikut adalah beberapa hal penting yang perlu diperhatikan oleh tiap tiap calon pelamar CPNS sebelum mereka mendaftarkan diri masing masing menurut tatacara pendaftaran CPNS yang telah ditentukan.

Informasi Umum
Pendaftaran CPNS 2014 dibuka untuk mengisi kekosongan lowongan di berbagai instansi pusat dan daerah sebanyak 100.000 formasi dengan alokasi sebagai berikut:
1. Formasi yang akan diberikan untuk pelamar umum adalah sebanyak 60 ribu alokasi formasi dan total alokasi formasi ini diperuntukan untuk CPNS daerah dan CPNS pusat
2. Formasi untuk PPPK adalah sebanyak 40.000 formasi, dengan alokasi untuk pemerintah daerah dan pemerintah pusat

Lowongan CPNS yang disediakan adalah untuk formasi tenaga kesehatan, tenaga guru, tenaga teknis/administrasi dan lowongan khusus yang diberikan untuk putra putri Papua dan kalangan penyandang cacat (kalangan disable)

Pendaftaran CPNS diselenggarakan secara online dengan tata cara pendaftaran yang bisa anda lihat di http://www.asncpns.com/2014/05/panduan-registrasi-daftar-online-cpns.html

Pendaftaran CPNS akan dimulai pada akhir Juni 2014 di website pendaftaran CPNS yang telah ditentukan dan sebelumnya akan diinformasikan melalui Job Fair CPNS yang akan diselenggarakan selama 2 hari berturut turut di Hotel Sahid Jaya pada tanggal 16 Juni sampai dengan tanggal 17 Juni 2014.

Setiap pelamar yang mengirimkan lamaran dalam satu Kementerian hanya diperkenankan untuk mengirimkan satu lamaran saja, dimana lamaran tersebut ditujukan hanya untuk satu unit kerja dan satu unit formasi saja.

Bobot Soal CPNS antara PPPK dan Pelamar Umum adalah berbeda, mekanisme tes ujian CPNS keduanya bisa dilihat di link berikut http://www.asncpns.com/2014/05/perbedaan-soal-cpns-pelamar-umum-dan.html

Proses Seleksi dilaksanakan dalam beberapa tahap, diantaranya adalah:
1. Screening Administrasi
2. Tes Kompetensi Dasar yang meliputi TWK, TIU dan kepribadian. Untuk lebih jelas silakan akses Referensi pembelajaran resmi CPNS berdasarkan Juklak Juknis CPNS
3. Tes Kompetensi Bidang. Tes TKB CPNS diberikan setelah peserta lulus point no 2 sesuai passing grade yang telah ditentukan. Masing masing ujian Tes Kompetensi bidang CPNS bisa dilihat di link berikut http://www.paketlkit.com/2014/05/paket-lkit-tkb.html
4. Wawancara Kompetensi. Wawancara ini diberikan pada saat peserta tes telah lulus tahap 1 sampai dengan tahap 3. Wawancara diberikan untuk mengukur kompetensi masing masing peserta dengan mengukur dan berpatokan pada Interviewing Technical Analysis

Untuk mengikuti seluruh seleksi CPNS, para peserta tes TIDAK DIPUNGUT BIAYA apapun.

Persyaratan Umum CPNS 2014

Persyaratan umum CPNS ini adalah merupakan persyaratan yang harus dipersiapkan dan dipenuhi oleh masing masing pelamar sebelum bisa mengikuti seleksi tes cpns.
1.Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Berusia antara 18 tahun dan 35 tahun pada tanggal 1 Desember 2014
3. Bagi pelamar yang berusia lebih dari 35 tahun hanya dikhususkan untuk kebutuhan formasi PPPK dan atau berdasarkan kebutuhan khusus, dimana setiap pelamar telah memiliki masa kerja yang telah ditentukan.
4.. Sehat Jasmani dan Rohani
5.. Bebas NARKOBA
6. Khusus untuk pelamar kalangan sarjana dan diploma, berijazah Sarjana (S1), Diploma Empat (D4), atau Diploma Tiga (D3) dari Perguruan Tinggi Negeri (PTN)/Perguruan Tinggi Swasta (PTS) dengan akreditasi bidang studi minimal B oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan Perguruan Tinggi Luar Negeri yang telah mendapat Penyetaraan Ijazah luar Negeri dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
7. Pada saat mendaftar, pelamar telah memiliki ijazah Perguruan Tinggi untuk kalangan S1 dan D3, dan memiliki Ijazah SMA untuk pelamar dari tingkat SMA Sederajat
8. Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,75 bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi A dan minimal 3,00 bagi lulusan dari program studi dengan akreditasi B.
9. Berkelakuan Baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap
10. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/POLRI atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
11. Tidak sedang menjalani perjanjian/ikatan dinas/kontrak kerja pada instansi lain

Persyaratan Khusus CPNS 2014

Persyaratan khusus adalah persyaratan tambahan lainnya yang diberikan oleh masing masing instansi pemerintahan baik pusat ataupun daerah. Persayaratan khusus antara instansi satu dengan instansi lainnya akan berbeda. Beberapa Persyaratan khusus yangt biasa dipersyaratkan kepada pelamar diantaranya adalah:
1. TOEFL/TOEFL Prediction dari Lembaga Bahasa Perguruan Tinggi Negeri atau UPT Bahasa Perguruan Tinggi Negeri atau lembaga pendidikan Bahasa Inggris terakreditasi dengan nilai minimal 450.
2. TOEFL®IBT (Internet-Based TOEFL) yang diterbitkan oleh The Indonesian International Education Foundation (IIEF) dengan nilai minimal 53.
3. IELTS yang diterbitkan oleh Yayasan Pendidikan Australia (IDP) dengan nilai minimal 5.


Tata Cara Pendaftaran

1. Pelamar wajib memiliki email aktif untuk bisa mengikuti proses rekrutment CPNS 2014
2. Pendaftaran dilakukan secara online, dengan tata cara yang telah disebutkan diatas
3. Sebelum melakukan pendaftaran, silakan anda sediakan hal hal berikut ini
- Fotokopi KTP
- Legalisir Ijazah
- Legalisir Transkript Nilai
- Scan pas foto terbaru anda

Setelah menyelesaikan pendaftaran secara online, peserta wajib mengirimkan semua berkas persyaratan yang ditentukan ditambah dengan print out asli bukti pendaftaran secara online yang telah ditandatangani oleh pelamar.

3 berkas di bawah ini tidak dikirimkan pada saat pelamaran/pendaftaran CPNS, akan tetapi dikirimkan setelah anda dinyatakan lulus ujian CPNS
1. SKCK dari Pihak Kepolisian
2. Surat Keterangan Sehat dari Dokter Pemerintah
3. Kartu Kuning

Ketentuan Lain

Tes CPNS 2014 menggunakan sistem CAT CPNS Tempat pelaksanaan tes dilaksanakan di tempat yang telah ditentukan. Informasi tentang lokasi tes dapat dilihat di laman berikut http://www.asncpns.com/2014/05/penerimaan-cpns-akhir-juni-ujian-cat.html

Apabila pelamar memberikan keterangan/data yang tidak benar dan di kemudian hari diketahui, baik pada setiap tahapan seleksi maupun setelah diangkat menjadi CPNS/PNS, maka Kementerian atau instansi yang bersangkutan berhak menggugurkan kelulusan tersebut dan/atau memberhentikannya sebagai CPNS/PNS, menuntut ganti rugi atas kerugian negara yang terjadi akibat keterangan yang tidak benar tersebut, dan melaporkan sebagai tindak pidana ke pihak yang berwajib karena telah memberikan keterangan palsu.

Informasi lebih lanjut mengenai hal-hal lain yang berkaitan dengan pengadaan CPNS tahun 2014 (pengumuman pengadaan, pelaksanaan ujian, wawancara, pengumuman kelulusan, dll) para calon pelamar disarankan untuk terus memonitor perkembangannya pada website ASNCPNS.COM

Persyaratan ini adalah merupakan persyaratan yang masih mengacu kepada persyaratan cpns tahun sebelumnya. Persyaratan resmi cpns terbaru bisa menunggu pengumuman resmi dari menpan.go.id dan bkn.go.id - See more at: http://www.asncpns.com/2014/05/persyaratan-umum-dan-khusus-cpns.html#sthash.mr8yJknh.dpuf

Kebutuhan dan Pembagian Formasi CPNS 2014

asncpns.com - Kebutuhan dan pembagian formasi CPNS merupakan hal penting yang harus diatur. Kebutuhan pegawai dari setiap instansi tentunya harus terbagi dalam pembagian formasi yang tepat. Kebutuhan pegawai saat ini memang sangat besar baik di daerah ataupun pusat. Kebutuhan ini dikarenakan banyaknya jumlah pegawai pensiun, meninggal dunia ataupun karena faktor lain seperti pemecatan. Formasi yang perlu mendapatkan banyak suntikan pegawai diantaranya adalah tenaga teknis, tenaga kesehatan, tenaga guru dan tenaga penyuluh. Sehingga kuota formasi yang telah ditetapkan oleh pemerintah bisa menutupi kebutuhan dari masing-masing formasi tersebut. Tahun ini pemerintah menyediakan lowongan 65 ribu CPNS dan 35 ribu PPPK.

Tidak semua instansi mendapatkan alokasi formasi dari pemerintah. Hal ini ditinjau dari berbagai aspek dan pertimbangan yang matang, sedangkan instansi yang mendapatkan alokasi dari pemerintah terdiri dari 30 kementerian, 38 lembaga, 28 provinsi, dan 372 kabupaten/kota. Dari instansi yang telah mendapatkan formasi, data dari Kemenpan menyebutkan lagi ada 10 daerah yang batal untuk melakukan penerimaan CPNS tahun 2014 yaitu Kab. Sukoharjo, Kota Denpasar, Kota Bengkulu, Kabupaten Lampung Timur, Kabupaten Pakpak Barat, Kota Palembang, Kota Madiun, Kabupaten Musi Banyuasin, Kabupaten Asahan, dan Provinsi Jambi. Daerah tersebut batal rekrut CPNS dikarenakan anggarannya telah digunakan untuk penerimaan CPNS dari pelamar umum, K1 dan K2 tahun 2013.

Pembagian formasi untuk penerimaan tahun ini diprioritaskan untuk tenaga pendidik dan tenaga kesehatan. Selain itu, juga diprioritaskan untuk tenaga PPPK yang tahun ini merupakan tahun pertama untuk penerimaan PPPK. Namun untuk tata cara penerimaan masih tetap menunggu penyelesaian RPP PPPK.

Penerimaan CPNS tahun ini serba dipermudah oleh pemerintah. Kuota yang disediakan tentu akan menarik banyak pelamar untuk bisa menempati jabatan Aparatur Sipil Negara. Pengumuman formasi CPNS akan dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus - 29 Agustus 2014. Setelah pengumuman formasi maka tahap selanjutnya adalah pendaftaran yang dilakukan secara online yang akan dimulai tanggal 20 Agustus sampai dengan 3 September 2014. Bahan pembelajaran terbaik Indonesia untuk menghadapi ujian Tes ASN CPNS tahun 2014 sudah terangkum lengkap dalam Paket LKIT -

 http://www.asncpns.com/2014/08/kebutuhan-dan-pembagian-formasi-cpns.html#sthash.BIV6b0eP.dpuf

Jadwal Kegiatan Pengadaan CPNS 2014

asncpns.com - Jadwal kegiatan pengadaan CPNS 2014 menjadi suatu hal yang ditunggu-tunggu oleh calon pelamar yang akan mengikuti seleksi CPNS tahun ini. Setelah sebelumnya asncpns.com melampirkan Jadwal tentatif pengadaan CPNS 2014 kini jadwal tersebut telah ditetapkan dalam Surat atas nama Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Jadwal pengadaan CPNS menjadi buah bibir di masyarakat karena untuk mengetahui kesempatan serta waktu untuk mempersiapkan diri. Berdasarkan surat Atas nama Menteri PAN RB No B/2870/M.PAN-RB/7/2014 tahap pertama sebelum tes seleksi CPNS adalah pengajuan formasi dari masing-masing instansi kepada KemenPAN dengan tembusan kepada Kepala BKN. Kegiatan ini dilakukan paling lambat tanggal 6-8 Agustus 2014. Pengajuan formasi yang diberikan oleh setiap instansi akan ditetapkan oleh MenPAN RB sebelum dipublikasikan kepada masyarakat, tentunya dengan tembusan kepada Kepala BKN, kegiatan ini dijadwalkan dari tanggal 11-15 Agustus 2014.

Informasi mengenai formasi masing-masing daerah di seluruh Indonesia bisa diakses di http://www.asncpns.com/2014/06/list-penerimaan-cpns-seluruh-indonesia.html Setelah penetapan/persetujuan formasi oleh Menpan, tanggal 18-29 Agustus adalah jadwal untuk pengumuman formasi kepada masyakat oleh masing-masing instansi. Dengan diumumkannya formasi ini, pelamar akan menyesuaikan dengan pendidikan dan kemampuan yang dimilikinya juga mempersiapkan pengetahuan dan belajar untuk bisa melewati tes CPNS dengan baik sesuai harapan. Persiapan pengetahuan dan mental memang sangat diperlukan, sebagai bahan rekomendasi pembelajaran CPNS 2014 bisa mempelajari Paket LKIT 2014.

Yang paling ditunggu adalah pendaftaran CPNS 2014, setelah formasi diumumkan maka setiap pelamar bisa mendaftarkan diri secara online melalui website http://panselnas.menpan.go.id dan sscn.bkn.go.id. Pendaftaran dibatas dari tanggal 20 Agustus sampai 3 September 2014.

Sedangkan untuk pelaksanaan tes akan berlangsung pada tanggal 8 September sampai dengan selesai. Tes terdiri dari dua tahap, tahap pertama Tes Kompetensi Dasar yang dilaksanakan dengan menggunakan CAT CPNS. Peserta akan dinyatakan lulus TKD jika telah memenuhi passing grade dari masing-masing komponen soal yang bisa dilihat pada kisi-kisi soal CPNS 2014.

Setelah lulus TKD, maka akan berlanjut pada Tes Kompetensi Bidang sesuai dengan formasi yang diambil, materi pembelajaran TKB bisa dilihat di http://www.paketlkit.com/2014/05/paket-lkit-tkb.html Masing-masing instansi yang telah melaksanakan TKD dan TKB memberikan hasil tes kepada panselnas dan kemudian satu minggu setelahnya panselnas memberikan hasil TKD beserta hasil integrasi TKB kepada masing-masing instansi.

Tidak sampai disitu, kelulusan akan diumumkan setelah instansi membuat SK kelulusan yang telah ditandatangani PPK yang kemudian disampaikan kepada panselnas dan BKN tepatnya dua hari setelah hasil TKD dan TKB diberikan kepada instansi. Setelah semua tahap dilalui, maka tahap terakhir adalah pengumuman kelulusan yang diumumkan secara online atau media cetak.

Jadwal Kegiatan pelaksanaan cpns diatas mengalami pergeseran beberapa hari dari jadwal tentatif pelaksanaan CPNS yang sebelumnya dinyatakan oleh Drs. Herman Suryatman, M.Si selaku Kepala Biro Hukum, Komunikasi dan Informasi Publik melalui account twitternya. Jadwal tentatif yang dimaksud bisa anda lihat di http://www.asncpns.com/2014/07/jadwal-tentatif-pengadaan-cpns-2014.html -


CAT CPNS, 105 Menit untuk 100 Soal

asncpns.com - Sesuai dengan amanat UU No 5 tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara diperlukan Pegawai Negeri Sipil yang profesional, berkualitas, dan bertanggung jawab. Dalam rangka mewujudkan hal tersebut, diperlukan Pegawai Negeri Sipil yang kompeten melalui sistem pengadaan yang transparan dan akuntabel serta bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. Untuk mewujudkan hal tersebut maka pemerintah melaksanakan pendaftaran CPNS secara serentak dan terintegrasi melalui sistem pendaftaran (registration) online. Sistem pendaftaran CPNS online ini diperuntukkan bagi pelamar CPNS yang akan mengisi formasi umum di instansi pusat maupun daerah.

Penggunaan CAT dari tahun ke tahun

Dalam perkembangnnya penggunaan CAT BKN dari tahun ketahun mengalami peningkatan misalnya tes CPNS ANRI tahun 2010, tes Analis Kepegawaian, tes Jabatan fungsional, tes Jabatan Struktural di beberapa K/L dan Pemrov/Pemkab, penggunaan CAT pada tahun 2013 untuk seleksi CPNS mencapai 73 instansi/pemprop/pemkab dengan jumlah 200 titik lokasi tes, hal ini telah melampui target capaian kinerja tahun 2013 sebanyak 18 instansi.

Dan sekarang pada tahun 2014, CAT CPNS BKN digunakan 100% dalam poerekrutan calon abdi negera di seluruh wilayah NKRI baik perekrutan CPNS tingkaty kabupaten, kota, propinsi ataupun Kementerian dan Lembaga Negara.

CAT CPNS Di Masa Yang akan Datang

Ke depan tes TKD CPNS dengan CAT BKN (Computer Assisted Test) didesain secara masal dan masip seperti saat ini, tetapi dilakukan secara berkala (tes dapat dilakukan setiap hari) dengan menerbitkan sertifikat TKD, sertifikat tersebut dapat dijadikan dasar untuk melamar di masing-masing instansi dan selanjutnya tinggal mengikuti TKB di instansi yang dituju.
Pada Tahun 2014 akan dibangun jalur komunikasi data dari BKN Pusat dengan 4 Kanreg berbasis Virtual Private Network (VPN)

Rekrutmen CPNS Berbasis CAT

Rekrutmen sebagai perencanaan strategis dan langkah awal untuk mendapatkan ASN yang handal harus dilaksanakan secara terprogram dan komprehensif. Hal ini untuk memprediksi kebutuhan PNS baik dari sisi kuantitas maupun kualitas diseluruh unit instansi pemerintah baik Pusat maupun Daerah secara nasional. Secara teoritis, banyak metode dan teknik seleksi untuk mengevaluasi pelamar sesuai jabatan yang lowong dalam organisasi. Fenomena yang terjadi pada jajaran birokrasi pemerintah menunjukkan bahwa ASN saat ini belum memiliki kualitas yang sebanding dengan tuntutan perubahan strategis dan dinamika dinamika yang berkembang guna memenuhi tuntutan kebutuhan masyarakat yang semakin komplek. Sehubungan dengan itu, maka diperlukan langkah-langkah strategis sebagai upaya perbaikan untuk merespon tuntutan masyarakat terhadap peningkatan profesionalisme dan kompetensi ASN, dan salah satunya adalah dengan pola rekrutmen asn cpns berbasis CAT.

Sejarah CAT CPNS

Pada tahun 2004-2005 BKN di bawah Direktorat Rekrutmen dan Kinerja Pegawai (Ditrekinpeg) yang merupakan salah satu Direktorat di bawah Kedeputian Bina Kinerja dan Perundang-undangan Badan Kepegawaian Negara melakukan pengkajian tentang Sistem Rekrutmen PNS Berbasis Kompetensi kemudian pada tahun 2006-2007 dilakukan persiapan untuk mengimplementasikan hasil kajian serta studi banding ke berbagai negara

Pada tahun 2008, dengan difasilitasi Biro Perencanaan dan Kerjasama Antar Lembaga serta Biro Umum dan Perlengkapan bekerja sama dengan Konsultan IT, Ditrekinpeg mulai membangun CAT System dengan melakukan perancangan grand design.

CAT System adalah suatu metode ujian dengan alat bantu komputer yang merupakan inovasi kemajuan teknologi dengan penilaian secara obyektif yang digunakan untuk mendapatkan standar minimal kompetensi dasar dan kompetensi kepegawaian. Adapun tahapan proses dalam merancang grand design CAT System adalah melakukan penelitian dan pengumpulan data awal, perencanaan, pembuatan prototipe, uji coba, dan perbaikan dan pengembangan

Prototipe CAT System menjadi bahan untuk membuat atau merancang sebuah grand design CAT System untuk meningkatkan mutu hasil rekrutmen dan seleksi pegawai dengan karakteristik:
Aplikasi dijalankan pada komputer dengan platform windows atau open source yang berbasis WEB.
Aplikasi menggunakan narasi untuk menjelaskan bahasan yang disajikan pada monitor komputer.
Aplikasi disertai video gerakan mouse, sehingga pengguna dapat dengan mudah menggunakannya.
Tutorial disertai teks yang berisi perintah pada layar monitor komputer agar peserta tes dapat langsung memahami dan tidak kesulitan dalam mempraktekkannya

Standard Operation Procedure CAT CPNS

Standar Operating Prosedur CAT System mempunyai tujuan antara lain untuk mengetahui dengan jelas peran dan fungsi tiap-tiap posisi dari masing-masing instansi dalam hal ini Badan Kepegawaian Negara dan Instansi yang difasilitasi. Di samping itu juga memperjelas alur tugas, wewenang dan tanggung jawab dari instansi terkait. Apabila dilihat dari fungsinya bahwa Standar Operating Prosedur mempunyai fungsi antara lain sebagai dasar hukum bila terjadi penyimpangan, mengetahui dengan jelas hambatan- hambatannya dan mempermudah pelacakannya serta sebagai pedoman dalam melaksanakan fasilitasi pelaksanaan CAT System.

Secara garis besar Standar Operating Prosedur CAT System terbagi menjadi 3 (tiga) bagian yang tidak dapat terpisahkan yaitu persiapan, pelaksanaan dan pasca ujian. Untuk pasca ujian terbagi menjadi sub bagian yaitu pengolahan hasil dan backup database.

Persiapan

Untuk persiapan tes dapat dibedakan menjadi dua kegiatan yaitu :
persiapan yang terkait dengan sarana dan prasana termasuk kesiapan jaringan komputer dan komputer client; dan
persiapan untuk pelaksanaan tes yang terkait dengan registrasi peserta tes, skema ujian, dan skema soal berdasarkan instansi yang akan difasilitasi.

Pelaksanaan

Mengatur bagaimana mekanisme pelaksanaan tes dengan CAT system yang mencakup antara lain mengenai verifikasi data peserta, pelaksanaan ujian persesi sampai dengan pencetakan laporan persesi.

Waktu Pelaksanaan tes terbagi menjadi 2 (dua) yaitu Tes Kompetensi Dasar waktu pelaksanaannya adalah 90 menit dan Tes Kompetensi Kepegawaian/ UPKP waktu pelaksanaannya adalah 60 menit.

Pasca Ujian

Dalam pengolahan hasil ujian adalah pencetakan secara keseluruhan hasil ujian berdasarkan instansi dan selanjutnya hasil pengolahan diserahkan kepada PANSELNAS CPNS atau Panitia dari Instansi dalam bentuk hardcopy dan softcopy.

Backup Database

Mengatur bagaimana mekanisme setelah pelaksanaan tes selesai yang mencakup backup database ujian perinstansi ke dalam secondary storage untuk pengamanan dan memastikan bahwa backup tersebut dapat digunakan kembali, selanjutnya melakukan uninstall database ujian perinstansi di dalam server.

Pelaksanaan tes dengan CAT System dapat dilakukan di Kantor Pusat BKN, Kantor Regional BKN atau secara mandiri/ mobile test.

Untuk hasil tes, peserta dapat langsung mengakses nilai dilayar monitor masing-masing peserta dan secara realtime ditampilkan di TV LCD Monitor guna menjamin transparansi dan obyektivitas hasil seleksi, selanjutnya hasil seleksi dicetak untuk diserahkan kepada instansi. mekanisme fasilitasi pelaksanaan CAT System

Kriteria Penilaian CAT CPNS

Untuk mengurangi atau menghilangkan serta mencegah adanya praktek KKN dalam menentukan kelulusan dipandang perlu untuk menggunakan metode tes dengan CAT (Computer Assisted Test).

Dengan sistem ini, tes dapat dilaksanakan lebih cepat, efektif, efisien, akuntabel, obyektif, transparan serta menghindari terjadinya rekayasa. Peserta tes yang mencapai nilai tertentu dinyatakan berhak mengikuti tes tahap berikutnya. Penilaian dilakukan dengan menggabungkan total nilai atau dengan
passing grade yang telah ditetapkan.

Ada tiga materi tes yang terdiri dari Tes Pengetahuan Umum, Tes Inteligensi Umum atau Tes Sub
stansi Kepegawaian/Instansi, dan Tes Karakteristik Pribadi dengan jumlah soal sebanyak 100 soal dan total nilai tertinggi 500.

Dalam Sistem CAT CPNS, Setiap pelamar CPNS akan mendapatkan kesempatan mengerjakan soal dengan alokasi waktu 105 menit, terdiri dari 15 menit pertama penjelasan umum dan simulasi, 90 menit selanjutnya pelaksanaan ujian untuk menjawab 100 pertanyaan. (Simulasi CAT: http://cat.asncpns.com)

Penilaian untuk setiap jenis tes dapat dilihat pada mekanisme penilaian di bawah ini.


Perhitungan Penilaian CAT System - Sumber: BKN

Passing Grade TKD Berbasis CAT CPNS

Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2013 tentang Nilai
Ambang Batas Tes Kompetensi Dasar Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil dari Pelamar Umum Tahun 2013 pasal 2 bahwa Nilai ambang batas Tes Kompetensi
Dasar seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil dari Pelamar Umum tahun 2013, bagi instansi yang seleksinya menggunakan CAT System ditetapkan berdasarkan
kriteria sebagai berikut:

Ambang Kelulusan Passing Grade CAT CPNS BKN - Sumber: BKN



Fasilitasi pelaksanaan CAT System untuk seleksi CPNS formasi Tahun 2013 dalam rangka Tes Kompetensi Dasar sebanyak 73 (tujuh puluh tiga) Instansi Pusat/Daerah. Pelaksanaan TKD dengan CAT System dimulai dari tanggal 29 September 2013 sampai 28 Nopember 2013 di 200 titik lokasi tes.

Sedangkan untuk tahun 2014, pelaksanaan CAT adalah 100% dan ujian akan mulai dilaksanakan pada tanggal 8 September 2014 sampai dengan selesai. Untuk pendaftaran ujian sendiri akan dilaksanakan pada tanggal 20 Agustus 2014. (Cek: Jadwal Kegiatan Pengadaan CPNS 2014)

Bank Soal CAT CPNS

Persiapan Tes Kompetensi Dasar (TKD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dengan CAT tidak hanya berhenti pada infrastrukturnya saja, namun yang lebih penting adalah materi tes yang akan diujikan untuk menyaring peserta guna mendapatkan CPNS yang berkualitas. Tahapan dalam persiapan materi tes ini meliputi penentuan skema soal, re-validasi soal dan enkripsi soal cpns.

Soal-soal yang digunakan sebagai materi TKD untuk seleksi CPNS tahun 2014 ini merupakan soal-soal yang diproduksi oleh 17 konsorsium perguruan tinggi negeri, dan telah melewati beberapa tahapan diantaranya validasi internal dan validasi eksternal. Validasi internal dilakukan dengan cara cek silang antar Pengelola Bank Soal dengan pakar-pakar yang terkait, sedangkan validasi eksternal dilakukan dengan cara mengujikan soal-soal tersebut pada mahasiswa tingkat akhir di beberapa Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Indonesia.
Sebagai bahan materi pembelajaran ujian CAT CPNS, asn cpns sangat merekomendasikan untuk mempelajari Paket LKIT

CAT CPNS yang sekarang tersedia hanyalah mencakup soal soal untuk Tes Kompetensi Dasar, dan tidak untuk Test Kompetensi Bidang.

Disaat seorang pelamar dinyatakan lulus sesuai passing grade CAT CPNS, maka yang bersangkutan akan melanjutkan tahapan tes selanjutnya yaitu, Tes Kompetensi Bidang dan Tes Wawancara Kompetensi. Tes Kompetensi bidang disediakan oleh Kementerian/Lembega Negara yang bersangkutan, dan wawancara biasanya melibatkan lembaga psikologi dari UI, UGM dan atau perguruan tinggi terkemuka lainnya yang ada di Indonesia.

Sumber: BKN RI

Tes Kesamaptaan CPNS di Kemenkumham

Tes Samapta atau Tes Kesamaptaan adalah merupakan salah satu rangkaian tes yang diberikan dalam seleksi ujian CPNS di Kemenkumham, TNI dan Polri. Tes ini adalah merupakan rangkaian tes yang diberikan kepada peserta tes untuk mengukur tingkat kesehatan jasmani masing masing peserta.

Berikut adalah Tes CPNS Kesamaptaan Kemenkumham yang akan anda jalani, bagi anda yang telah lolos Ujian Test sebelumnya dan akan mengikuti Ujian test Kesamaptaan di Kementerian Hukum dan HAM
Tes Kesehatan dan Kesamaptaan meliputi :

1. Tahap Tes Kesehatan dilakukan dengan memeriksa :
- Tinggi badan (Pria min: 160 cm, Wanita min: 150 cm) gugur jika tidak memenuhi;
- Berat badan (standart index mass) gugur jika tidak sesuai standart atau melebihi 20 kg dari index mass;
- Tekanan darah (sebagai referensi);
- Kondisi penglihatan (tidak buta warna);
- Kondisi pendengaran (tidak tuli);
- Kondisi badan secara umum (tidak bertato)

Selain itu Tim dokter juga melakukan pemeriksaan secara umum sebagai catatan untuk hal seperti :
- Ada bekas operasi;
- Bekas patah tulang;
- Cacat fisik;
- Peserta wanita yang hamil.Diharuskan membuat surat pernyataan bermaterai sebagai kesediaan mengikuti tes kesamaptaan dengan segala resiko yang timbul dari seleksi ini

2. Tahap Tes kesamaptaan
a. Tes Kesamaptaan untuk Pria :
   Tes Kesamaptaan “A” meliputi : Lari 12 menit min jarak tempuh 1200 meter

Tes Kesamaptaan “B” meliputi :
- Sit up max 1 menit
- Push up max 1 menit
- Shuttle run jarak 10 meter

b. Tes Kesamaptaan untuk Wanita :
Tes Kesamaptaan “A” meliputi : Lari 14 menit min jarak tempuh 1200 meter

Tes Kesamaptaan “B” meliputi :
- Sit up max 1 menit
- Push up max 1 menit
- Shuttle run jarak 10 meter

c. Perlengkapan Peserta :
- Pakaian olahraga (celana pendek, baju kaos)
- Sepatu olahraga


Tips-tips sukses Lolos Tes Samapta/ Tes Fisik CPNS di Kemenkumham (medan area sudah dibuktikan berdasarkan pengalaman pribadi).
Tes masuk CPNS (tingkat SMA/ sederajat) untuk unit Kantor Wilayah (Kanwil), Akademi Imigrasi (AIM), maupun Akademi Ilmu Pemasyarakatan (AKIP), itu ada beberapa tahapan.
Yang pertama adalah tes samapta alias fisik. Apa aja yang diujiankan dalam tes Samapta?
- Lari
- Push-up
- Sit-up
- Baris-berbaris Beladiri (ini untuk tes masuk CPNS pegawai Lapas dan Rutan)
- Wawancara

Tips Lulus Tes Kesamaptaan Bagaimana supaya lolos seleksi CPNS Samapta pada tahapan awal??
Inilah tips-tipsnya:
1. Sebelum tes samapta usahakan istirahat malam yang cukup dan tidak lupa sarapan pagi untuk “bensin” anda supaya gak lemes dan gak pingsan (ini syarat mutlak). Karena peserta tes samapta ini ratusan bahkan ribuan orang, maka bisa dipastikan tesnya sampai larut malam.

2. Minum minuman energi (energy drink) . Bukan promosi sih, tapi terbukti manjur setelah minum “tatingdeng” (kan gak boleh sebut nama produk), stamina bertambah.

3. Bawa handuk kecil/ slampe dan kaos ganti, pakai sepatu lari yang nyaman dan ringan.Disiapkan tuh, soalnya setelah lari, kaos yang dipake pasti basah kena keringat. Daripada masuk angin, bawa baju ganti ya. Sepatu lari yang nyaman dan ringan, supaya larinya enteng, hehee..

4. Datang lebih awal Lebih baik nunggu daripada telat. Tul gak?

5.Pas sampai di medan area, duduk aja dulu . Pokoknya jangan bikin cape diri sendiri dengan mondar-mandir yang gak jelas . Nti belom apa-apa udah cape duluan.
6. Sebelum lari jangan terlalu banyak minum.. Nti beser lagee.. lagian nti pas lari perutnya koclok.. Atit piyut deh jadinya. Oiya..
7. Karena aturan lari di sini adalah lari selama 12 menit , maka jangan langsung “ngoyoh” lari sprint . Nti kehabisan napas, lemas , pingsan lagee.. Duuh engga deh. Usahakan larinya stabil sambil atur napas, jadi usahakan kalo cape jangan jalan tapi lari kecil-kecil/ pelan-pelan .

Bagi pendaftar CPNS Umum, tes samapta biasanya dilakukan di BPSDM (dulu PUSDIKLAT) Depkumham Gandul Cinere. Medan areanya itu naik turun.. jadi simpan energi buat tanjakan di deket musholla sana. Bagi pendaftar AKIP dan AIM, tes samapta biasanya dilakukan di Puslat Brimob Kelapa Dua Depok. Jadi lintasan lari adalah mengelilingi Lapangan Markas Komando-nya (Lap Mako).

Kalo peserta perempuan, usahakan selama 12 menit larinya lebih dari 3 putaran Lap Mako.
Push Up dan Sit Up
Persiapkan diri dengan latihan Push-up dan Sit-up di rumah seminggu sebelum ujian. Jadi pas dites sudah terbiasa.
Beladiri (delapan gerakan beda-beda suka-suka) Tunjukan kuda-kuda (haiyaa!) . Kalo sama sekali gak bisa beladiri gpp, yang penting tunjukan pukulan dan tendangan sebisanya dan sekuat-kuatnya.
Baris-berbaris Biasanya disuruh ada yang komandokan aba-aba. Kalo bisa, mending ajukan diri untuk mengkomando. (nilai tambah lho!!).
Wawancara Wawancara bukan bagian dari samapta, namun waktunya dijadikan satu dengan tes samapta. pertanyaa yang dilontarkan beragam. Tergantung si pewawancara itu sendiri. Suka-suka dia mo nanya apa. “Siapa Menteri Hukum dan HAM yang sekarang?”
Yang terakhir: Berdoa. Manusia berusaha.. Allah yang menentukan. Berharap semoga lolos menjadi salah satu CPNS.

Untuk Tes Kompetensi Bidang di Kemenkumham, Ref link: http://www.paketlkit.com/2014/05/paket-lkit-tkb-hukum.html -

http://www.asncpns.com/2014/08/tes-kesamaptaan-cpns-di-kemenkumham.html#sthash.OA7VmTmO.dpuf