"Itu pastinya dari pola makan. Sama saja kalau sudah olahraga tapi pola makannya masih berlebih dari yang kita bakar, berat badan akan cepet naik," kata Rachel Olsen, seorang pakar nutrisi, saat ditemui di Jakarta Selatan baru-baru ini.
"Makin bertambah umur, metabolisme kita semakin menurun, maka dari itu harus jaga pola makan walaupun sudah setop gym," jelas Rachel.
Agar badan tidak langsung melar ketika tidak sempat ngegym, Rachel menyarankan untuk menjaga keseimbangan nutrisi. Kalori yang masuk harus sesuai dengan kebutuhan. Karbohidrat kompleks, protein, dan sayuran, merupakan menu ideal yang disarankan.
https://health.detik.com/kebugaran/d-4268646/berhenti-nge-gym-badan-langsung-melar-ternyata-ini-sebabnya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar